PDIP dan Gerindra Dapat Untung di Pilpres 2019

Puan Maharani bersama ibunya, Megawati Soekarnoputri yang merupakan Ketua Umum PDIP saat apel kader partai tersebut.
Sumber :
  • VIVA/Eduard

VIVA - Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan dan Partai Gerindra disebut mendapat untung pada perhelatan pemilihan presiden tahun depan. Alasannya, kedua partai mengusung kader mereka sendiri sebagai kandidat calon presiden yakni Jokowi dan Prabowo Subianto.

Golkar, Gonjang-ganjing Koalisi dan Poros Tengah

"Ini yang disebut efek ekor jas atau coat tail effect," kata Direktur Eksekutif Y-Publica, Rudi Hartono saat menyampaikan hasil survei terbaru lembaganya itu di kawasan Jakarta Pusat, Rabu, 3 September 2018.

Elektabilitas PDIP berada di urutan teratas pada 27,6 persen disusul Gerindra 12,4 persen dan Partai Golkar 9,7 persen. Yang menarik, lanjut Rudi, Partai Kebangkitan Bangsa menyodok di urutan ke-empat dengan elektabilitas 5,9 persen lantaran pendamping Jokowi yakni Ma'ruf Amin dianggap memiliki kedekatan ke partai pimpinan Muhaimin Iskandar tersebut.

Pidato Wajah dan Fisik di Gelora Bung Karno

"Ma'ruf Amin cenderung dekat dengan PKB," kata dia.

Di bawah empat partai itu, 11 partai lain ikut mengekor seperti Partai Demokrat (5,3 persen) Partai Nasdem (3,7 persen), PPP (3,3 persen), PKS (3 persen), Perindo (2,9 persen), PAN (1,9 persen), Partai Hanura (1,9 persen), PSI (1,5 persen), PBB (1 persen), PKPI (0,9 persen), Partai Berkarya (0,6 persen), Partai Garuda (0,5 persen).

Cak Imin Masih Ngotot Usul Tunda Pemilu 2024

Survei tersebut dilaksanakan pada 13 sampai dengan 23 September 2018 terhadap 1.200 responden yang dipilih secara acak bertingkat atau multistage random sampling.

Responden diwawancara tatap muka dengan margin of error 2,98 persen dan tingkat kepercayaan 95 persen. (mus)

Kelompok tari yang membawakan tarian untuk mendukung PDIP (13/6). Sumber : Hendra Simbolon

Analisis Komunikasi Politik dalam Rencana Pertemuan Prabowo dengan Megawati

Wacana Pertemuan antar Ketum Gerindra Prabowo Subianto dengan Ketum PDIP Megawati Soekarno Putri akan segera dilaksanakan.

img_title
VIVA.co.id
17 Juli 2023