PDIP Klaim Sudah 1.375 Organisasi Mendaftar sebagai Relawan Pemenangan Ganjar Pranowo

Ketua TKRPP-PDI Perjuangan, Ahmad Basarah
Sumber :
  • VIVA/Rahmat Fatahillah Ilham

VIVA Politik – Tim Koordinasi Relawan Pemenangan Pilpres (TKRPP) PDIP meresmikan Rumah Aspirasi Ganjar Pranowo di kawasan Menteng, Jakarta, Kamis, 1 Juni 2023. 

Tak Bakal Usung Anies, Ini Sederet Kader yang Dijagokan PKS di Pigub Jakarta

Rumah Aspirasi tersebut tujuannya untuk menjadi tempat koordinasi dan sinergi bagi partai politik dan organisasi relawan dalam memenangkan Ganjar pada Pilpres 2024.

Ketua DPP PDIP yang juga menjabat Ketua TKRPP Ahmad Basarah mengklaim sampai saat ini sudah ada 1.375 organisasi relawan pendukung Ganjar. Organisasi yang sudah terverifikasi sebanyak 795 organisasi.

Prabowo Tak Hadir di Acara Halal Bihalal PKS, Ini Alasannya

"Sekitar 1.375 organ relawan dan yang telah terverifikasi organ relawan yang benar-benar eksis dan bersungguh-sungguh ingin mendukung Pak Ganjar Pranowo sejumlah 795 organ," kata Basarah di Kantor Sekretariat TKRPP, Jakarta.

Elite PAN soal PKB-Nasdem Gabung Prabowo: Ini Masih Perubahan atau Keberlanjutan? 

Basarah optimis jumlah organisasi relawan ini akan makin bertambah ke depannya. Sebab, akan ada organisasi relawan pendukung Presiden Joko Widodo (Jokowi) yang bertransformasi menjadi relawan Ganjar.

Ganjar Pranowo Saat di Banten

Photo :
  • VIVA/ Yandi Deslatama

"Setelah diresmikan Sekretariat Relawan ini, kami yakin jumlah organ relawan yang akan datang terus bertambah. Karena memang antusias masyarakat untuk memberikan dukungan kepada Pak Ganjar Pranowo memang sangatlah besar," kata Basarah. 

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya