Relawan Prabowo di Pandeglang Bikin Aksi, dari Senam Sampai Berbagi Sembako

Relawan Mas Bowo di Pandeglang Banten
Sumber :
  • Istimewa

 PandeglangRelawan pendukung Prabowo Subianto, yakni Mas Bowo, melakukan berbagai aksi kepedulian di Kabupaten Pandeglang, Banten, Sabtu 16 September 2023. Baik itu bidang kesehatan, hingga sembako.

Tunggu Majelis Syuro, PKS Akan Tentukan Ikut Koalisi atau jadi Oposisi Lagi

Di Kampung Cilaja, Desa Majasari, Kecamatan Majasari, Kabupaten Pandeglang, membuat kegiatan yang menyehatkan masyarakat. Itupun mendapat sambutan baik dari masyarakat setempat. Seorang warga yang mengikuti kegiatan senam sehat, Amalia, mengaku senang.

"Kegiatan senam ini membawa semangat baru bagi kami. Terima kasih Mas Bowo dan seluruh relawan yang telah membangkitkan semangat hidup sehat di tengah-tengah kami," katanya.

PKS soal Pertemuan dengan Prabowo: Sudah Dialog Tinggal Diatur Jadwal

Herwin Pratama dari DPD Mas Bowo, mengatakan kalau senam sehat ini dilakukan juga sebagai cara untuk memberi pemahaman akan pentingnya kesehatan ke depannya.

"Inisiatif Mas Bowo ini sangat berarti bagi masyarakat. Mereka tidak hanya memberikan senam sehat, tetapi juga mengajarkan pentingnya memelihara kesehatan sebagai investasi bagi masa depan yang lebih baik," katanya.

Partai Gelora Sindir PKS yang Mau Gabung Koalisi Prabowo-Gibran

Di tempat lain, yakni di Kampung Curuggaru, Desa Kadugemblo, Kecamatan Kaduhejo, Kabupaten Pandeglang, Relawan Mas Bowo membagikan paket sembako. Kebahagiaan masyarakat terlihat. Itu yang diakui warga penerima, seperti Agus Kurniawan.
 
"Saya tidak bisa berkata-kata. Bantuan ini sungguh berarti bagi kami, terutama di masa sulit seperti sekarang," katanya.

"Mas Bowo dan timnya telah membuktikan bahwa kepedulian terhadap sesama adalah kekuatan yang luar biasa. Mereka tidak hanya berbicara, tetapi bertindak nyata untuk membantu warga yang membutuhkan," kata Herwin.

Berbagai kegiatan ini, dinilai sebagai jejak kebaikan yang tidak bisa terlupakan dari yang telah dilakukan oleh relawan Mas Bowo. Tidak sekedar bantuan fisik, tapi juga inspirasi ke masyarakat untuk saling membantu satu sama lain. Diharapkan, ini bisa menjadi teladan bagi semua pihak.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya