Temui JK, Gubernur Aichi Usul Garuda Penerbangan Langsung dari Jakarta

Gubernur prefektur Aichi, Jepang, Hideaki Omura.
Sumber :
  • VIVA/Fajar GM

VIVA – Gubernur prefektur Aichi, Jepang, Hideaki Omura, mengusulkan rute penerbangan langsung oleh Garuda Indonesia dari Jakarta ke daerahnya. Usulan itu disampaikan kepada Wakil Presiden Jusuf Kalla dalam pertemuan di Kantor Wakil Presiden, Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta.

Jepang Ingin Perkuat Kemitraan RI, Sepakat Stabilisasi Indo-Pasifik

"Siang ini, kami akan melakukan diskusi dengan pihak Garuda Indonesia, dan kami juga meminta bantuan dari Bapak Wakil Presiden untuk memfasilitasi hal tersebut," ujar Omura usai pertemuan, Senin 20 Agustus 2018.

Menurut Mura, rute penerbangan langsung strategis karena Aichi merupakan prefektur di mana Warga Negara Indonesia (WNI), banyak bermukim di sana. Ada tak kurang 6.500 WNI beraktivitas di Aichi.

JK Sebut Penundaan Pemilu Langgar Konstitusi

"Itu merupakan jumlah yang terbanyak di Jepang," ujar Omura.

Selain itu, Omura menyampaikan, 50 persen investasi Jepang di Indonesia, juga berasal dari 250 perusahaan yang berdomisili di Aichi. Ia sekaligus mengusulkan pembukaan Konsulat Jenderal RI di daerahnya.

Kata Jusuf Kalla Soal Kabar Cak Imin-Anies Masuk Bursa Pilpres 2024

"Diskusinya sangat bermanfaat bagi kita semua. Dan, terakhir, Bapak Wakil Presiden juga bilang Indonesia dan Jepang sebagai sahabat sejati, sangat penting hubungannya, dan harus ditingkatkan lebih lanjut lagi," ujar Omura.

Politikus senior Akbar Tanjung.

Dapat Penghargaan dari Pemerintah Jepang, Akbar Tandjung: Ini Suatu Kehormatan

Politikus senior Akbar Tandjung sabet penghargaan dari pemerintah Jepang. Pengharaan itu Bintang Tanda Jasa: Grand Cordon of the Order of the Rising Sun.

img_title
VIVA.co.id
9 November 2022