Logo ABC

Patahkan Stereotip, Milenial Ini Justru Bantu Keuangan Orangtua

darcy
darcy
Sumber :
  • abc

Unsplash: Almos Bechtold

Khuman mengatakan hal yang penting untuk berbicara tentang situasi itu secara terbuka jika hal tersebut menyebabkan ketegangan dalam suatu hubungan.

"Ini benar-benar tentang melakukan sebanyak mungkin percakapan dengan pasangan Anda, mencapai kesepakatan tentang apa yang Anda lihat sebagai posisi Anda dan kemudian mengambil keputusan bersama," katanya.

Perencana keuangan independen berlisensi, Tricia Peters, mendukung keuangan orang tuanya sendiri dan sekarang, melihat ke belakang, ia berpikir dirinya mengambil terlalu banyak tanggung jawab untuk masa depan mereka.

"Anda harus ingat orang tua anda adalah orang dewasa yang mampu, jadi anda harus menghormati pilihan mereka," katanya.

"Anda tak bisa masuk dan mengambil semua tanggung jawab, yang mungkin hal salah yang saya lakukan."

Tradisi yang diharapkan

Meski peristiwa besar dalam kehidupan seperti kematian atau perceraian bisa menciptakan kebutuhan akan dukungan finansial, bagi sebagian keluarga itu adalah tradisi yang diharapkan.

"Di masyarakat Asia ini standar," kata ilmuwan sosial Universitas Teknologi Sydney, Dr. Christina Ho.

"Itu mungkin sesuatu yang akan anda temukan di setiap benua. Ini lebih merupakan pemahaman tradisional tentang keluarga dan mungkin saja negara-negara Barat adalah pengecualian!"

Berbakti adalah nilai sentral dalam Konfusianisme dan merupakan penghormatan kepada orang tua dan sesepuh lainnya dalam keluarga.

Itu mungkin termasuk merawat mereka ketika mereka sudah tua atau memberikan kenyamanan materi.

"Tak hanya ada tradisi yang diharapkan agar anak-anak merawat orang tua mereka - di sebagian besar negara Asia tak ada cara lain bagi orang tua untuk dihormati," kata Dr Ho.

"Tak ada sistem kesejahteraan serupa yang dipraktekkan."