Logo DW

Padam Listrik Massal Indikasikan Lemahnya Mitigasi Jaringan Listrik RI

Reuters/F. Nangoy
Reuters/F. Nangoy
Sumber :
  • dw

Apakah bisa dikatakan PLN tidak profesional dalam menjalankan perannya?

Ini ‘kan multi variabel, PLN selama ini menjalankan kewajibannya, yang memberikan kewajiban harus bertanggung jawab. Kalau PLN harus mengurusi seluruh pasokan energi untuk seluruh rakyat ya PLN nya jangan diganggu juga, harus benar-benar profesional tidak diberikan target yang lain.

Misalnya seperti kemarin kasus Eni Saragih (kasus PLTU Riau-1) menunjukkan intervensi politik, masuk ke sektor-sektor yang sangat private yaitu sektor energi yang betul-betul sangat vital. Harus dibersihkan karena risikonya terlalu tinggi, tidak hanya berdampak ekonomi tapi terkait kepercayaan dunia usaha, investor, dan investasi di Indonesia.

Apa yang harus dibenahi oleh PLN?

Harus benar-benar dilakukan tidak hanya sekadar audit biasa, artinya revitalisasi untuk PLN harus benar-benar dari fundamentalnya. Tidak hanya sekadar PLN mampu melakukan peningkatan rasio elektrifikasi atau rasio keteraksesan masyarakat terhadap listrik, tapi juga pemerintah harus membuat grand design atau suatu pemetaan bagaimana jaringan listrik yang selama ini digunakan untuk mensuplai itu aman.

Kita belum tahu apakah itu terkait gempa bumi atau bagaimana. Tapi kejadian ini bukan yang pertama, kemarin diakui Plt. PLN ini sudah pernah terjadi. Kalau sudah pernah begitu mestinya tidak terulang lagi.

Wawancara dilakukan oleh Rizki Akbar Putra dan telah diedit sesuai konteks.