Logo ABC

Pensiun Dini atau PHK di Tengah Pandemi, Apa yang Harus Dikerjakan

Gabriel Dwiyani Estuningsih merasa usia 55 tahun untuk pensiun masih terlalu muda.
Gabriel Dwiyani Estuningsih merasa usia 55 tahun untuk pensiun masih terlalu muda.
Sumber :
  • abc

"Setelah di-PHK dan selama pandemi ini saya dan adik saya usaha kecil-kecilan jual makanan online buat kesibukan selama di rumah daripada bengong," lanjut perempuan yang masih lajang tersebut.

Ke depan, Milly mengatakan bahwa dia akan tetap berusaha mencari pekerjaan di bidang yang dikuasainya yaitu iklan.

"Meski di saat pandemi ini agak susah cari kerja tapi saya tetap optimis kalau suatu hari nanti saya dapat kerja lagi," katanya.

"Saya tidak mau menyerah tetap usaha cari kerjaā€¯.

Pensiun sendiri setahun lebih cepat dari seharusnya Andang Lukitomo pensiun setahun lebih cepat dari yang direncanakan semula. Andang Lukitomo pensiun setahun lebih cepat dari yang direncanakan semula.

Foto: Supplied

Kalau Milly tidak membayangkan akan kehilangan pekerjaan, Andang Lukitomo sudah mempersiapkan diri dengan pensiun satu tahun lebih awal dari yang seharusnya atas kemauan sendiri.

"Saya memang sudah menyiapkan beberapa hal ketika mengajukan pensiun lebih awal dan juga ada beberapa hal yang membuat saya memutuskan mengambil lebih awal," kata Andang kepada ABC Indonesia.

Salah satunya adalah dia memperkirakan prosedur pengajuan pensiun di kantornya yang "rumit" dan lama.

"Dan ketika keputusan turun di awal Maret, kondisi makro sudah makin buruk karena adanya pandemi." kata Andang yang sebelumnya bekerja di Bank Syariah Mandiri di Jakarta tersebut.