Program Food Estate Dikritik PDIP, Mentan Syahrul Respons Begini

Presiden Jokowi didampingi Mentan SYL meninjau lahan food estate di NTT
Sumber :
  • Kementan

Jakarta - Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo, buka suara atas kritikan Sekretaris Jenderal (Sekjen) PDIP Hasto Kristiyanto, yang menyebut food estate sebagai kejahatan lingkungan

Eks Anak Buah SYL Ungkap BPK Minta Uang Terbitkan WTP Kementan, KPK Diminta Lakukan Ini

"Enggak, (food estate) kita normal, seperti apa yang ada," ujar Syahrul kepada awak media di Kantor Pusat DJP, Rabu, 16 Agustus 2023. 

Syahrul menegaskan bahwa program food estate tidaklah bermasalah. Di mana menurutnya kritik yang tersebut merupakan hal keliru. 

Siap Gusur Dominasi PKS, 6 Parpol Rajut Koalisi Demi Menangkan Pilkada Depok 2024

"Salah kamu! Kalau di kita aman, jalan, baik. Sesuai dengan aturan," tegasnya.

Menteri Pertanian (Mentan) Syahrul Yasin Limpo Diperiksa KPK

Photo :
  • VIVA/M Ali Wafa
PPP Tak Sevisi dengan Ganjar soal Oposisi Prabowo: Itu Hak Pribadi Beliau

Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto sebelumnya menyebut proyek food estate atau lumbung pangan adalah bagian dari kejahatan lingkungan hidup. 

Dia menyampaikan itu berkaitan dengan temuan Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan (PPATK) tentang adanya dugaan uang hasil kejahatan lingkungan sebesar Rp 1 triliun mengalir ke partai politik. 

"Kami mengapa memberikan suatu catatan yang sangat kuat terkait dengan upaya yang telah dilakukan oleh Presiden Jokowi untuk membangun food estate," kata Hasto di Bogor, Selasa, 15 Agustus 2023.

Kementan memperkuat hilirisasi pertanian di kawasan food estate

Photo :
  • Kementan

Hasto lebih jauh menerangkan, program itu dalam praktiknya banyak disalahgunakan karena banyak hutan yang ditebang habis tetapi food estate-nya tidak terbangun dengan baik. 

“Itu merupakan bagian dari suatu kejahatan terhadap lingkungan," katanya.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya