Gibran: Pembangunan IKN Bukan Sekedar Bangun Pemerintahan, tapi Simbol Pemerataan

Desain Kawasan Inti Pusat Pemerintahan atau KIPP Ibu Kota Negara Nusantara
Sumber :
  • ANTARA/HO-Kementerian PUPR.

Jakarta - Calon Wakil Presiden nomor urut 2, Gibran Rakabuming Raka mengatakan pembangunan proyek Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara di Kalimantan Timur bukan semata-mata hanya untuk membangun gedung pemerintahan saja. Namun, menurut dia, IKN melaksanakan pemerataan pembangunan.

Terpilih Jadi Ketua SC BPD-SI, Dirut Bank Sumut Siap Berikan Kontribusi Positif Pertumbuhan Ekonomi

“IKN ini bukan hanya membangun bangunan pemerintahan, tapi juga sebagai simbol pemerataan pembangunan di Indonesia. Juga simbol transformasi pembangunan Indonesia,” kata Gibran saat debat wakil presiden di JCC Senayan pada Jumat malam, 22 Desember 2023.

Kata Gibran, pemerataan pembangunan itu wajib. Sekarang, kata dia, investasi yang ada di luar Jawa sudah ada 53 persen. Maka dari itu, ia melihat pembangunan IKN Nusantara ini akan membuka titik pertumbuhan ekonomi baru.

Blak-blakan! Prabowo: Pak Jokowi Suruh Semua Menteri Kasih Data ke Saya

Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka Debat Kedua Cawapres Pemilu 2024

Photo :
  • VIVA/M Ali Wafa

“Pembangunan IKN yang berkelanjutan ini akan membuka titik pertumbuhan ekonomi baru, akan membuka akses dan konektivitas sekaligus membuka lapangan kerja,” ujarnya.

Prabowo: Tidak Boleh Ada Anak Menangis karena Kelaparan

Maka dari itu, Gibran mengatakan pasangan nomor urut 2 bersama Prabowo juga akan melanjutkan pemerataan pembangunan yang tidak lagi Jawa sentris, genjot terus ekonomi kreatif dan UMKM. 

“Kita punya 64 juta UMKM yang menyumbangkan 61 persen untuk PDB kita. Jika 4 langkah tadi bisa kita penuhi, Insya Allah akan terbuka 19 juta lapangan pekerjaan,” pungkasnya.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya