Pasang Badan Buat Promotor Konser, Luhut Bilang "Kalau Ada Masalah, Beri Tahu Saya!"

Menko Marves Luhut Binsar Pandjaitan [dok. Kemenko Marves]
Sumber :
  • VIVA.co.id/Mohammad Yudha Prasetya

Jakarta - Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan mengaku siap pasang badan untuk membantu para promotor konser yang mau mendatangkan artis internasional untuk tampil di Indonesia.

Melalui unggahan di akun Instagram-nya @luhut.pandjaitan, dia mengatakan bahwa tidak ada yang salah dengan kabar dari pemerintah Singapura yang sukses mendatangkan Taylor Swift secara eksklusif selama sembilan hari.

"Kalau orang bisa kita mem-book (memesan), ya, kita book saja. Mesti bayar, kita bayar. Itu kan persaingan, enggak ada yang salah itu," kata Luhut sebagaimana unggahan di Instagram @luhut.pandjaitan, dikutip pada Sabtu, 9 Maret 2024.

Ilustrasi konser musik.

Photo :
  • Freepik/wirestock

"Coba (Taylor Swift) di Singapura sampai 9 hari, jadi dia Singapura yang hebat, cerdas, cerdik," ujarnya.

Dia menjelaskan, semua regulasi, peraturan, dan perizinan untuk mendatangkan artis luar negeri untuk konser di Indonesia, prosesnya kini sudah mudah karena bersifat online.

Dalam kurun waktu enam bulan, Luhut memastikan bahwa promotor konser sudah akan bisa menyampaikan rencananya untuk mendatangkan musisi maupun artis internasional supaya bisa tampil di Tanah Air.

Rugikan Perusahaan Singapura Rp32 Miliar, Sindikat Manipulasi Data Email Dicokok

"Sekarang peraturan sudah online semua. Enggak bisa lagi seperti yang lalu. Kini orang enam bulan ke depan sudah bisa merencanakan bahwa dia mendatangkan si fulan, si badu," kata Luhut.

Taylor Swift

Photo :
  • X @taylorswift13
Paling DInanti, 5 Bintang Ini Malah Absen dari Acara Met Gala 2024

Dia bahkan mengaku sudah berbicara dengan sejumlah pengusaha yang bergerak di bidang promotor konser tersebut. Kepada mereka, Luhut mengaku siap mendukung upaya para pengusaha itu untuk mendatangkan musisi kaliber internasional ke Indonesia.

"Saya kemarin sudah bicara itu sama beberapa orang yang bisnis di sana (konser). Ayoz kalian bawa aja (artis internasional), kalau ada masalah beri tahu saya," ujarnya.

Luhut Ingatkan Prabowo Jangan Bawa Orang Toxic ke Pemerintahan, Jokowi: Udah Bener
Jet Tempur F-16 (Doc: CNA)

Jet Tempur F-16 Singapura Jatuh

Jet tempur F-16 milik Angkatan Udara Republik Singapura (RSAF) jatuh di Pangkalan Udara Tengah, tak lama setelah lepas landas pada Rabu sore, 8 Mei 2024.

img_title
VIVA.co.id
8 Mei 2024