PSG Diduga Terlibat Pengaturan Skor di Liga Champions

Penyerang PSG, Neymar.
Sumber :
  • instagram.com/neymarjr/

VIVA – Paris Saint Germain diterpa gosip tidak sedap. Ada laporan jika tim asal Prancis ini terlibat pengaturan skor di ajang Liga Champions. Tepatnya di laga antara PSG versus Red Star Belgrade. 

Mikel Arteta Menolak Panik, Yakin Arsenal Bakal Bangkit

Dilansir BBC, ada seorang ofisial tim dari Red Star memasang taruhan sebesar 5 juta euro atau setara dengan Rp88 miliar untuk kekalahan dengan selisih lima gol untuk timnya. Hal ini kemudian menjadi perhatian UEFA. 

Kasus ini kabarnya sudah dalam tahap penyelidikan UEFA dan pihak terkait sudah dimintai keterangan. Namun kabar tersebut disanggah oleh kedua belah pihak. Red Star melalui situs resminya menyanggah kabar yang dianggap sangat merugikan tim. 

Liverpool Tersingkir dari Liga Europa Saat Bayer Leverkusen Melaju ke Semifinal

"Hal tersebut merugikan dan membawa kerusakan kepada reputasi klub. Kami bersikeras agar UEFA menyelidiki cerita ini untuk mendapat kebenaran," tulis pernyataan Red Star. 

"PSG tidak mentolerir segala serangan sekecil apa pun terkait reputasi. Untuk itu klub berhak untuk mengambil tindakan hukum terhadap pihak manapun yang membuat pernyataan fitnah," tulis pernyataan PSG. 

5 Klub Sepakbola yang Sering Tampil di Final Liga Champions, Real Madrid Teratas?

Di laga antara PSG dan Red Star Belgrade tersebut, Neymar cs menang dengan skor telak 6-1. 

Bek Uzbekistan U-23, Abdukodir Khusanov

Waspada 4 Pemain Uzbekistan U-23, Ada yang Lawan Arsenal di Liga Champions

Indonesia vs Uzbekistan akan jadi sajian di semifinal Piala Asia U-23 2024. Ada satu pemain lawan yang pernah melawan Arsenal di Liga Champions. Garuda Muda wajib waspada

img_title
VIVA.co.id
27 April 2024