Tampil Spartan, Atletico Buat Liverpool Kembali Rasakan Kekalahan

Atletico Madrid merayakan gol ke gawang Liverpool
Sumber :
  • Twitter/@ChampionsLeague

VIVA – Atletico Madrid memberikan kekalahan perdana pada Liverpool di 2020 usai berduel pada leg pertama babak 16 besar Liga Champions. Bertarung di Wanda Metropolitano, Rabu dini hari 19 Februari 2020, Atletico menang berkat gol tunggal Saul Niguez.

Berita Man Utd: Erik ten Hag Akui Situasi Bermasalah hingga Kekhawatiran Wright Soal Kobbie Mainoo

Liverpool yang turun dengan kekuatan penuh justru harus terdiam saat laga belum genap lima menit. Los Rojiblancos berhasil membobol gawang Alisson Becker di menit keempat.

Adalah Saul Niguez yang mencatatkan namanya di papan skor. Dia memanfaatkan kemelut di depan gawang The Reds yang tercipta berkat sepak pojok yang diambil Koke. Tanpa kawalan, Saul mengarahkan bola ke pojok kanan gawang dengan kaki kanannya.

Bruno Fernandes Desak Perubahan Aturan Sepakbola Usai Kemenangan MU

Pasukan Diego Simeone hampir saja mencetak gol kedua pada menit 25. Namun, Alvaro Morata yang lepas dari kawalan gagal menuntaskan peluang tersebut menjadi gol setelah Alisson beraksi menyelamatkan gawangnya.

Patahnya peluang itu dimanfaatkan Liverpool untuk melakukan serangan balik. Benar saja, Mohamed Salah berhasil mencetak gol setelah bekerja sama dengan Roberto Firmino. Namun, gol itu dianulir lantaran Firmino sudah lebih dulu terperangkap offside. Skor 1-0 bertahan hingga turun minum.

Terpopuler: Bohongi Dokter yang Dikirim Ketum PSSI, 3 Pemain Timnas Indonesia Dicoret

Liverpool yang tertinggal terus-menerus mencari gol penyeimbang. Peluang emas didapat Salah pada menit 53 ketika dia menanduk bola umpan silang dari Joe Gomez. Sial, bola masih menyamping tipis di sisi kanan gawang.

Tak hanya The Reds, Atletico juga sempat mengancam pada menit 68. Tapi, lagi-lagi Morata gagal menuntaskan peluang tersebut jadi gol.

Setelah melewatkan sejumlah peluang, kali ini giliran Jordan Henderson yang mencoba peruntungan di menit 73. Sayangnya, bola masih belum menemui sasaran.

Meski mendominasi dan memiliki enam peluang, tapi tak ada satu pun percobaan Liverpool yang mengarah ke sasaran. Atletico berhasil mengunci kemenangan di laga ini dengan skor 1-0 dan memberi kekalahan perdana bagi The Reds di 2020.

Susunan Pemain

Atletico Madrid: Jan Oblak (PG); Sime Vrsaljko, Felipe, Stefan Savic, Renan Lodi, Saul Niguez, Koke, Thomas Partey, Thomas Lemar (Marcos Llorente 46'), Alvaro Morata (Vitolo 70'), Angel Correa (Diego Costa 77').

Liverpool: Alisson Becker (PG); Trent Alexander-Arnold, Joe Gomez, Virgil van Dijk, Andrew Robertson, Fabinho, Jordan Henderson (James Milner 80'), Georginio Wijnaldum, Mohamed Salah (Alex Oxlade-Chamberlain 72'), Roberto Firmino, Sadio Mane (Divock Origi 46').

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya