Bukan Karena Uang, Herrera Pindah ke PSG Gara-gara MU Kurang Perhatian

Gelandang Paris Saint-Germain, Ander Herrera
Sumber :
  • Metro.co.uk

VIVA – Gelandang Paris Saint Germain (PSG), Ander Herrera telah mengungkapkan alasannya meninggalkan Manchester United musim panas lalu. Dia mengaku masih betah tapi sangat sakit hari atas perlakuan manajemen MU.

Meski Gratis, Real Madrid Harus Keluarkan Dana Fantastis untuk Rekrut Mbappe

Gelandang asal Spanyol itu meninggalkan MU dan bergabung ke PSG dengan status bebas transfer pada musim panas lalu. Padahal lima tahun sebelumnya, Herrera pindah ke Old Trafford dengan nilai transfer £29 juta.

Baca: Soal Neymar-Mbappe, PSG Cukup Kuat Lawan Barcelona dan Real Madrid

Kylian Mbappe Umumkan Perpisahan dengan PSG, Menuju Real Madrid?

"Ini bukan tentang uang (dia akhirnya memilih pindah ke PSG), bukan tentang tawaran durasi perpanjangan kontrak," kata Herrera kepada The Athletic, seperti dilansir Tribal Football, Selasa 9 Juni 2020.

"Menurut pendapat saya, saya menunggu terlalu lama (untuk mendapat tawaran perpanjangan kontrak). Saya pantas mendapat perhatian lebih dari klub," lanjut pemain berusia 30 tahun tersebut.

Daftar Juara di 4 Liga Top Eropa Musim Ini, Tinggal Tunggu Premier League

Herrera menegaskan, dirinya sebagai pemain telah memberikan segalanya untuk MU. Dia tidak pernah mengeluh dan mengaku tidak pernah pergi ke media untuk mengeluh tentang apa pun.

Ander Herrera saat masih berkostum MU.

"Saya tidak pernah menunjukkan wajah buruk kepada manajer mana pun, kepada setiap anggota dewan. Tapi mereka menunggu sampai kontrak saya tinggal tersisa lima dan enam bulan," kata Herrera.

"Karena itulah saya berselisih dengan mereka (manajemen MU)," lanjut Herrera.

Saat dtanya apakah dia akan memperpanjang kontraknya jika ada tawaran datang lebih cepat, Herrera menjawab: "Ya, tentu saja. Saya harap mereka datang dua tahun sebelum kontrak saya selesai, seperti yang dilakukan kebanyakan klub lain."

Baca: Herrera Sebut Mourinho Bisa Jadi Binatang Buas Buat Pemain Seperti Ini

Pelatih PSG, Luis Enrique bersama Kylian Mbappe

Kaget, PSG Tak Gelar Upacara Perpisahan Kylian Mbappe

Paris Saint-Germain dikabarkan melakukan perubahan besar untuk pertandingan kandang terakhir Kylian Mbappe.

img_title
VIVA.co.id
12 Mei 2024