Jadwal Siaran Langsung: Premier League, Serie A, Ada Laga Barcelona

Pemain Barcelona merayakan gol
Sumber :
  • Twitter/@FCBarcelona

VIVA Bola - Jadwal siaran langsung pertandingan di berbagai kompetisi Eropa, dari mulai Premier League, Serie A hingga LaLiga. Selain itu juga ada laga Barcelona, Real Madrid dan Tottenham Hotspur, Minggu 28 Agustus 2022.

Carlo Ancelotti Masuk Daftar Pelatih Terhebat dalam Sejarah Real Madrid

Dari mulai pertandingan Premier League, akan mempertemukan tim promosi yaitu Nottingham Forest vs Tottenham Hotspur pada pekan keempat. Pada pertandingan sebelumnya Nottingham Forest meraih kemenangan 3-0 menghadapi Grimsby Town. Sementara Tottenham meraih kemenangan tipis saat jumpa Wolverhampton.

Selain Nottingham Forest vs Tottenham Hotspur, Premier League juga menyuguhkan pertandingan antara Aston Villa vs West Ham United yang tidak kalah serunya.

Arsenal Berharap 'Bantuan' Rival untuk Jegal Man City

Pemain Tottenham Hotspur, Son Heung-min saat melawan Chelsea

Photo :
  • AP Photo/Ian Walton

Ada juga pertandingan Ligue 1 antara Paris Saint Germain (PSG) vs AS Monaco. Ini akan menjadi laga Big Match, pada pertandingan sebelumnya PSG meraih kemenangan besar saat menghadapi Lille dengan skor 7-1. Sedangkan AS Monaco harus meraih kelelahan saat jumpa RC Lens dengan skor 4-1.

Kaget, PSG Tak Gelar Upacara Perpisahan Kylian Mbappe

Sementara di pertandingan Serie A, ada pertandingan Fiorentina vs Napoli. Pada laga sebelumnya Fiorintan harus puas setelah ditahan imbang tanpa gol oleh Twente. Sedangkan Napoli meraih kemenangan besar dengan skor 4-0 menghadapi Monza.

Di Laliga ada pertandingan Barcelona vs Real Valladolid. Pada laga sebelumnya, Barcelona meraih hasil imbang saat menghadapi Manchester City dalam pertandingan persahabatan dengan skor 3-0. Sementara Real Valladolid meraih meraih satu poin setelah ditahan imbang 1-1 oleh Sevilla.

Real Madrid merayakan gol

Photo :
  • Twitter/@realmadrid

Tidak kalah seru dengan pertandingan Barcelona. Laliga juga menyuguhkan pertandingan Espanyol vs Real Madrid. Pada laga sebelumnya Espanyol menelan kekalahan 2-0 saat kedatangan tamu dari Rayo Vallecano. Sementara Real Madrid sukses meraih tiga poin saat menghadapi tuan rumah Celta Vigo dengan skor 4-1.

Berikut Siaran Langsung Jadwal Pertandingan Kompetisi di Eropa Musim 2022/2023, sebagai berikut:

Premier League
22.30 WIB - Nottingham Forest vs Tottenham
20.30 WIB - Aston Villa vs West Ham United

Ligue 1
01.45 WIB - PSG vs AS Monaco

Serie A
01.45 WIB - Fiorentina vs Napoli

LaLiga
00.30 WIB - Barcelona vs Real Valladolid
03.00 WIB - Espanyol vs Real Madrid.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya