Jamu Barcelona, Kunci Arsenal Ada di Bawah Mistar Gawang

Kiper Arsenal, Petr Cech.
Sumber :
  • REUTERS

VIVA.co.id - Arsenal akan menjamu lawan kuat di leg pertama babak 16 besar Champions League, Selasa 23 Februari 2016 atau Rabu dini hari WIB. Juara bertahan, Barcelona, bakal menyambangi markas Meriam London, Emirates Stadium.

5 Klub Sepakbola yang Sering Tampil di Final Liga Champions, Real Madrid Teratas?
Tekanan besar tentunya didapat Arsenal pada laga kontra Barca ini. Bermain di kandang sendiri, fans tentunya berharap The Gunners bisa meraih hasil maksimal.
 
Gila, Ini Format Baru Liga Champions!
Namun, bek Arsenal, Laurent Koscielny, sadar peluang timnya untuk mengalahkan Barca sangat kecil. Koscielny menyatakan kesempatan Arsenal untuk menang bisa muncul andai bermain disiplin saat bertahan.
 
Rangkuman Momen-momen Penting Duel Liverpool Vs Villarreal
"Barcelona merupakan tim dengan daya serang terbaik di Eropa, bahkan dunia. Kami harus bermain disiplin dan seluruh pemain harus memberikan 100 persen kemampuan mereka agar hasilnya bagus," kata Koscielny seperti dilansir London Evening Standard.
 
Trio Lionel Messi, Luis Suarez, dan Neymar, atau biasa disebut MSN, diungkapkan Koscielny, menjadi ancaman utama Arsenal pada laga nanti. Bek asal Prancis tersebut khawatir ketajaman MSN bakal menghancurkan The Gunners di Emirates.
 
Ada satu pemain yang diharapkan Koscielny bisa menjadi juru selamat Arsenal. Dia adalah Petr Cech. Koscielny berharap, Cech bermain di level tertingginya kala Arsenal jumpa Barcelona. Jika itu terjadi, Koscielny yakin trio MSN akan dibuat frustrasi oleh ketangkasannya di bawah mistar gawang.
 
"Kami memiliki kiper yang hebat. Ketika mereka menyerang, kami tak hanya mengharapkan empat pemain bertahan. Dengan begitu, kami bisa saja mengalahkan mereka," ujar Koscielny.
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya