H-1 Final AFF, Thailand Latihan Tertutup di Cibinong

Timnas Thailand Gelar Latihan Jelang Laga Lawan Timnas Indonesia
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Wahyu Putro A

VIVA.co.id – Thailand telah melakukan uji coba lapangan resmi di Stadion Pakansari, Cibinong, Selasa 13 Desember 2016. Dalam kesempatan tersebut, Thailand hanya berlatih selama satu jam, dari pukul 16.00 hingga 17.00 WIB.

Timnas Indonesia vs Filipina: Shin Tae-yong Berpeluang Ukir 2 Sejarah Baru

Pasukan Gajah Tempur itu menggelar latihan terbuka selama 15 menit. Itu pun ketika mereka melakukan pemanasan.

Media hanya mampu mengabadikan Thailand menggelar latihan small side game. Setelah 15 menit, media diminta untuk keluar.

Tak Anggap Vietnam, Pelatih Thailand Buat Pengakuan Mengejutkan soal Timnas Indonesia

Tampaknya, kebijakan ini diambil oleh pelatih Thailand, Kiatisuk Senamuang, untuk merahasiakan latihan taktik dan strategi yang akan digunakan demi menghadapi Indonesia besok.

Memang, selama persiapan final, Kiatisuk tak banyak bicara soal taktik dan strategi Thailand. Dia hanya menyebutkan Indonesia sebagai salah satu tim yang bisa menyulitkan timnya di partai final.

Hasil Drawing ASEAN Cup 2024, Timnas Indonesia Lawan Vietnam

Sebenarnya kebijakan yang sama sudah diterapkan pelatih Indonesia, Alfred Riedl, sejak semifinal lalu. Riedl selalu bungkam ketika ditanya soal taktik dan strateginya.

Pria asal Austria tersebut juga kerap mengecoh lawannya dengan membawa pemain yang tak jadi starter di pertandingan. Contohnya ketika membawa Muchlis Hadi Ning Syaifulloh di semifinal leg 2.

Ketika itu, Boaz Solossa diisukan cedera. Muchlis pun diprediksi menjadi penggantinya. Wajar prediksi tersebut keluar, karena seharusnya pemain yang dibawah adalah seorang starter.

Nyatanya, AFF tak menerapkan aturan tersebut. Sehingga hal ini memungkinkan pelatih untuk mengecoh lawannya.

Kiatisuk juga bertindak sama dengan membawa Sinthaweechai Hattairatanakool ke konferensi pers siang tadi. Padahal, kiper utamanya adalah Kawin Thamsatchanan.

(ren)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya