Kabur dari Madura United, Gonzales Hijrah ke Klub Liga 2

Cristian Gonzales
Sumber :
  • Rahmad Noto (Surabaya)/VIVA

VIVA – Stiker gaek Madura United, Cristian Gonzales, secara mengejutkan hijrah ke klub liga 2, PSS Sleman. Hal itu diungkapkan Manajer Madura, Haruna Soemitro.

Hasil Liga 1: Bhayangkara FC Pesta Gol, Duel Dewa United vs Madura United Dihentikan

Beredar kabar, kepergian pemain naturalisasi asal Uruguay itu, ditengarai karena jarang diturunkan di awal kompetisi Liga 1 musim ini. Padahal, El Loco merasa masih kuat bermain, meski usianya sudah berkepala empat.

Haruna menyesalkan, tidak adanya komunikasi terkait kepergian Gonzales ke Sleman. Dia juga merasa, manajemen Madura tidak dianggap. Padahal, Gonzales masih terikat kontrak profesional dengan tim asuhan Milomir Seslija tersebut.

Keluar dari Zona Degradasi, Arema FC Fokus Tatap 2 Laga Sisa

"Demi menjaga hubungan baik dengan manajemen PSS, kami ikhlaskan Cristian Gonzales pindah, asal memenuhi klausul kedua belah pihak, khususnya di antara klub," kata Haruna seperti dilansir dari situs resmi Liga 1.

Haruna berharap, Gonzales bisa memberikan kontribusi untuk PSS. "Semoga bisa membantu PSS meraih prestasi lebih baik," ujar Haruna.

Bhayangkara FC Resmi Terdegradasi ke Liga 2

Padahal, diberitakan sebelumnya, Gonzales sudah diangkat menjadi asisten pelatih di Madura. Penunjukan Gonzales sebagai asisten pelatih menyusul mundurnya pelatih Gomes De Oliviera, Danilo Fernando (asisten pelatih) dan Joaquim Filho (pelatih fisik). Ketiganya sama-sama berasal dari Brasil. 

"Kami memutuskan mengangkat Gonzales sebagai asisten pelatih untuk mendampingi Milo. Karena jajaran pelatih juga berubah setelah trio pelatih Brasil sudah tidak bersama Madura lagi," ucap Haruna beberapa waktu lalu. (one)

Duel Dewa United vs Madura United

Drama 4 Gol Lawan Madura United, Dewa United Jaga Asa Tembus Championship Series

Dewa United menjaga asa mereka lolos ke babak Championship Series setelah menahan imbang Madura United 2-2 pada pekan ke-33 Liga 1 di Stadion Indomilk Arena, Tangerang.

img_title
VIVA.co.id
25 April 2024