Winger Mungil Persija Jadi Pemain Terbaik Pekan 5 Liga 1

Riko Simanjuntak saat berlatih bersama Persija Jakarta
Sumber :
  • instagram/@persijajkt

VIVA – Winger mungil Persija Jakarta, Riko Simanjuntak, terpilih sebagai pemain terbaik pekan ke-5 Liga 1. Dia dianggap bermain apik ketika Macan Kemayoran menghadapi PSIS Semarang di Stadion Sultan Agung, Bantul, Jumat 20 April 2018.

Persib Bandung Waspadai Kekuatan Lini Depan MU

Riko memberikan andil besar dalam tiga gol Persija dalam pertandingan tersebut. Mantan pemain Semen Padang itu menyumbangkan dua assist.

“Riko dinobatkan sebagai Best Player pekan kelima oleh tim Technical Study Group (TSG)," demikian pernyataan resmi PT Liga Indonesia Baru melalui Instagram.

Gol Menit Akhir PSIS Buyarkan Kemenangan Bhayangkara FC
Persija Dilanda Kelelahan Jelang Hadapi Tira Persikabo

Mendapat penghargaan seperti itu, Riko tak ingin jemawa. Dia justru berterima kasih kepada semua pihak, termasuk suporter yang terus memberi dukungan.

"Saya mengucap syukur dan bangga atas prestasi ini di antara banyak pemain yang sarat pengalaman dan punya kualitas di Liga Indonesia. Terima kasih juga buat Jakmania atas support-nya yang luar biasa,” tutur Riko.

Penampilan gemilang Riko di sisi sayap kanan Persija memang tak bisa dibantah. Di laga pamungkas Grup G Piala AFC melawan Tampines Rovers pun dia tampil gemilang.


Pelatih Persija Jakarta, Teco Cugurra, akhirnya membalas komentar pedas pelatih Persib Bandung, Mario Gomez, terkait pengunduran laga Liga 1. Lihat rekaman lengkapnya di video ini.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya