Tekuk PSIS, Modal Persija Jelang Tantang Persib

Pelatih Persija Jakarta, Stefano Cugurra Rodrigues (kanan).
Sumber :
  • VIVA/Daru Waskita (19-09-18)

VIVA – Pelatih Persija Jakarta, Stefano Cugurra 'Teco' Rodrigues menyambut baik kemenangan atas PSIS Semarang di pekan 22 Liga 1. Macan Kemayoran sukses menang tipis 1-0 di Stadion Sulyan Agung, Bantul, Selasa 18 September 2018.

Baru Tiba di Paris, Alfeandra Dewangga Geber Persiapan Jinakkan Guinea

Satu-satunya gol kemenangan Persija dicetak Rico Simanjuntak di menit 16. Teco menilai, Persija mampu bermain bagus di babak pertama dan kedua.

"Ada sejumlah peluang. Namun, tidak ada gol yang tercipta, tetapi itu tak apa-apa. Yang penting, kita mendapatkan tiga poin sesuai dengan target manajemen," ujar Teco usai laga.

Timnas Indonesia U-23 Dapat Amunisi Tambahan untuk Lawan Guinea

Kemenangan ini bisa menjadi modal penting jelang big match melawan Persib Bandung. Dengan catatan, laga tersebut tak mengalami penundaan.

"Kita punya banyak pilihan pemain untuk dimainkan, saat laga melawan Persib Bandung," ujar Teco.

Pengalaman Langka Maman Abdurrahman Main Bareng Sang Putra di Persija Jakarta

Lebih lanjut, Teco memberikan pujian kepada Renan Silva yang tampil penuh selama 90 menit. Di beberapa laga sebelumnya, pemain asal Brasil tersebut lebih banyak tampil sebagai pemain pengganti.

"Setelah liburan dua bulan, Renan datang dan berlatih dengan keras, pemain kreatif dan bisa membantu tim," ujarnya.

Sementara itu, gelandang Persija, Ramdani Lestaluhu menyambut baik kemenangan atas PSIS. Dia lega timnya mampu merebut tiga angka.

"Semoga tren baik kemenangan beruntun dua kali ini bisa terus berlanjut di laga berikutnya," katanya.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya