Virus Corona Serang Eropa, Witan Sulaeman Balik ke Indonesia

Pemain Timnas Indonesia Witan Sulaeman melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Timnas Uni Emirat Arab dalam penyisihan Grup A Piala Asia U-19 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan

VIVA – Wonderkid Indonesia, Witan Sulaeman, terpaksa pulang ke Indonesia. Witan kembali ke Tanah Air karena kompetisi di Serbia dihentikan sementara karena krisis wabah virus corona COVID-19.

Pengamat Sepakbola Asing: Kartu Merah Rizky Ridho Adalah Keputusan Terburuk

Serbia juga memberlakukan peraturan ketat dalam kehidupan warganya. Mereka melarang warga keluar rumah demi menjalani masa karantina.

Bomber Real Madrid, Luka Jovic, sempat bermasalah dengan aturan tersebut.

Reaksi Shin Tae-yong Usai Gol Timnas Indonesia Dianulir Wasit Shen Yinhao

Karena situasi itu, Witan akhirnya kembali ke Indonesia. Dia kembali ke kampung halamannya, Palu, Sulawesi Tengah.

“Ya, kompetisi sedang setop di Serbia. Jadi, dia sekarang di Indonesia. Dia pulang ke Palu. Dia tetap latihan di sana, dia berlatih di pantai untuk menjaga kondisi tubuhnya," kata agen Witan, Dusan Bogdanovic.

Reaksi Kesal Justin Hubner Terhadap Sosok Wasit Shen Yinhao

Di Palu, Witan tak berdiam diri. Dia tetap berlatih. Pun, lewat akun instagramnya, Witan sudah mengunggah aktivitasnya, berlatih fisik di atas matras.

Witan saat ini memperkuat klub Liga Serbia, FK Radnik Surdulica. Sampai sekarang, Witan belum bermain. Sementara, klub tersebut sudah 26 kali berlaga dan mengumpulkan 29 poin.

Shin Tae-yong

Kesal ke Wasit Shen Yinhao, STY: Dia Harus Dipecat dari Sepakbola

Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong meluapkan amarahnya terhadap wasti Shen Yinhao yang dianggap merugikan Garuda Muda saat menghadapi Uzbekistan di Piala Asia U-23.

img_title
VIVA.co.id
30 April 2024