Makin Serius, VAR di Sepakbola Indonesia Bakal Terwujud

Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan.
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan/hp.

VIVA –  PSSI di bawah kepemimpinan Ketua Umum baru, Mochamad Iriawan bakal melakukan terobosan untuk sepakbola Indonesia. Penerapan video assistant referee (VAR) bakal digunakan demi menciptakan kompetisi sepakbola Indonesia yang lebih baik. Tapi kapan hal itu terealisasikan?

Respons Pelatih Persib Usai Championship Series Liga 1 Dipastikan Pakai VAR

Penggunaan VAR di Indonesia dianggap penting untuk membantu wasit mengambil keputusan yang tepat. Dan untuk menjawab persoalan ini, pria yang disapa Iwan Bule itu menyebut bakal menerapkan VAR namun butuh waktu.

Menurutnya hal yang paling krusial adalah menyiapkan Sumber Daya Manusia (SDM) untuk mengoperasikan VAR. Tahun 2020 atau awal tahun 2021 dianggap waktu yang realistis, dan di sisa waktu akan digunakan untuk mempersiapkan SDM yang mempuni.

FIFA Ungkap Kabar Baik soal VAR di Liga 1 dan Wasit Indonesia

"VAR itu tidak segampang yang kita ketahui, VAR itu alatnya gampang, tetapi SDM-nya harus dilatih sehingga nanti kita akan melakukan pelatihan tanggal 27 November ya akan hadir dari FIFA untuk berdiskusi," kata Iwan Bule kepada wartawan.

"Mungkin mulai tahun depan kita sembilan bulan melatih itu, sehingga kita baru bisa memakai akhir tahun depan atau mungkin awal tahun 2021," lanjut dia.

VAR Mulai Diterapkan di Final EPA U-20 Persita Vs Persis Solo

Untuk penggunaan VAR di Indonesia sudah dilakukan di Liga Sepakbola Amatir di Bandung yaitu Bandung Premier League (BPL) pada akhir tahun 2018 namun bentuknya sederhana.
 

VAR Mobile Liga Indonesia Baru

Sesuai Rencana, VAR Diterapkan di Championship Series Liga 1 2023/24

Sesuai rencana, VAR akan digunakan pada babak championship series Liga 1 yang dimulai pada 14 Mei mendatang.

img_title
VIVA.co.id
10 Mei 2024