Girangnya Pelatih Persija Usai Permintaannya Dikabulkan Manajemen

Pelatih Persija, Angelo Alessio
Sumber :
  • Dok. Persija

VIVA – Pelatih Persija Jakarta, Angelo Alessio, mengaku sangat girang lantaran permintaannya dikabulkan oleh manajemen terkait perekrutan pemain baru. Dia juga berharap agar para penggawa anyar bisa langsung nyetel dengan permainan tim.

Thomas Doll Khawatir Cuaca Panas Jakarta Pengaruhi Persija Vs PSIS

Klub berjuluk Macan Kemayoran itu memang cukup aktif di bursa transfer paruh musim Liga 1 2021/22. Sejumlah pemain baru mereka didatangkan, termasuk gelandang internasional Mali, Makan Konate.

Makan Konate resmi jadi pemain Persija

Photo :
  • Persija
PSIS Semarang Enggak Mau Gegabah Hadapi Persija

Konate menjadi pemain keempat yang direkrut oleh Persija, setelah Ichsan Kurniawan, Samuel Christianson, dan Ahmad Bustomi. Manajemen pun mengisyaratkan bahwa belanja pemain mereka tidak hanya sampai keempat pemain tersebut.

Masih ada beberapa pemain baru lagi yang akan diboyong Persija. Praktis, hal tersebut membuat Alessio sangat senang dan berharap para pemain anyar itu bisa segera menyatu dengan skema permainan tim.

Kata Thomas Doll Usai Persija Turunkan Rans ke Zona Degradasi

"Saya pikir pemain-pemain baru ini dapat meningkatkan kualitas tim. Saya sangat berharap itu. Tentu sekarang kami telah berlatih beberapa aspek taktikal. Saya senang dengan para pemain bari itu," ucap Alessio, seperti dikutip situs resmi klub.

Pemain Baru Persija Memang Rekomendasi Alessio

Sejumlah pemain anyar yang datang ke Persija merupakan rekomendasi langsung dari Alessio. Presiden Persija, Mohamad Prapanca, menegaskan nama-nama baru yang datang adalah murni hasil pilihan pelatih asal Italia tersebut.

"Pelatih meminta kepada manajer dengan memberikan daftar pemain. Kami pun segera memproses permintaan tersebut dengan melakukan negosiasi dengan pemain-pemain yang diinginkan," ujar Prapanca.

"Angelo tentu paling paham dengan kebutuhan tim, dan pemain-pemain yang didatangkan berdasarkan evaluasi yang sudah dilakukan. Semoga dengan kehadiran pemain-pemain baru ini dapat membantu tim meraih hasil yang lebih baik di putaran kedua nanti," ungkapnya.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya