Tidak Bahas Polemik Israel, FIFA Malah Ungkit Tragedi Kanjuruhan

- (Foto AP/Yudha Prabowo)
VIVA Bola - Badan Sepakbola Dunia (FIFA) resmi mencoret Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U-20 2023. Mereka mengumumkannya pada Rabu malam 29 Maret 2023.
Keputusan ini diambil setelah pertemuan antara Presiden FIFA, Gianni Infantino dengan Ketua Umum PSSI, Erick Thohir.
Banyak yang menilai, keputusan FIFA ini disebabkan gelombang penolakan oleh publik Indonesia terhadap Timnas Israel yang akan berlaga di Piala Dunia U-20.
Namun, dalam surat resmi FIFA, Badan Sepakbola Dunia itu sama sekali tidak menyebutkan soal penolakan Israel dalam keputusan mereka.
FIFA malah menyebut tragedi Kanjuruhan yang terjadi pada Oktober 2022 silam. Â Menurut FIFA, Indonesia masih dalam proses transformasi sepakbola.
Tragedi Kanjuruhan: FIFA Kibarkan Bendera Setengah Tiang
- FIFA
Berikut ini isi surat lengkap FIFA soal pencoretan Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U-20: