Shin Tae-yong Ungkap Prioritas Utama Jelang Piala Asia U-23

Indonesia U-23 latihan di Dubai
Sumber :
  • PSSI

Jakarta – Indonesia U-23 telah menjalani pemusatan latihan di Dubai, Uni Emirat Arab. Pelatih Shin Tae-yong mengumpulkan pemain jelang tampil di Piala Asia U-23 2024 Qatar.

Sejak 1 April 2024 para pemain sudah terbang ke Dubai. Nantinya mereka akan menjalani latihan dan melakoni dua laga uji coba melawan Uni Emirat Arab dan Arab Saudi.

Shin Tae-yong mempersiapkan pemainnya sekarang belum bisa maksimal. Karena dari sejumlah pemain yang dipanggil, ada beberapa yang belum bisa gabung.

Indonesia U-23 latihan di Dubai

Photo :
  • PSSI

Diakui olehnya, yang menjadi pekerjaan rumah sekarang adalah menyatukan para pemain. Karena mereka baru berkumpul dari klub yang berbeda-beda.

Pola latihan di klub para pemain ini berbeda-beda. Sehingga dia harus menyatukan semuanya lagi dan bisa padu dalam skuad Garuda Muda.

"Kondisi para pemain terlihat baik, tetapi saat mereka di klub tentu mereka mendapatkan taktik (program) berbeda-beda," kata Shin Tae-yong, dikutip dari laman PSSI.

"Sebenarnya PR-nya harus dijadikan satu dan menjadi kompak, jadi akan fokus untuk latihan bagaimana kita menjadi satu kesatuan," imbuh juru taktik asal Korea Selatan itu.

Cara Arsenal Bidik Pemain Incaran, Prosesnya Tidak Instan

Indonesia U-23 latihan di Dubai

Photo :
  • PSSI

Indonesia U-23 tergabung ke dalam Grup A Piala Asia U-23 2024. Mereka akan bersaing dengan tuan rumah Qatar, Australia, dan Jordania.

Timnas Indonesia Dapat Kabar Buruk dari Jay Idzes

Target dari PSSI kepada Shin Tae-yong adalah membawa anak asuhnya lolos sampai ke babak delapan besar. Target ini juga yang menjadi salah satu catatan untuk perpanjangan kontrak.

Latihan Timnas Indonesia di Lapangan B Senayan

Timnas Indonesia Kedatangan Pemain Baru Kelas Eropa

TImnas Indonesia yang sedang menjalni pemusatan pemain baru kedatangan satu pemain baru. Dia adalah Calvin Verdonk yang akan menjalani sidang Komisi X dan Komisi III DPR

img_title
VIVA.co.id
1 Juni 2024