Persija Tertarik Lepas Saham ke Pemda DKI, Asal...

Persija Jakarta
Sumber :
  • ANTARA FOTO

VIVAbola - Persija Jakarta mengaku siap melepas sebagian sahamnya kepada Pemerintah Daerah DKI Jakarta. Namun, hingga sekarang, belum ada komunikasi yang terjalin di antara kedua kubu terkait wacana ini.

Presiden Persija, Ferry Paulus, mengaku sudah sempat menghubungi Sekretaris DKI, Saefullah, untuk membicarakan wacana tersebut. "Sempat saya telepon Sekda, tapi ketika itu tak diangkat," jelas Ferry di kantornya, Selasa 9 November 2014.

Dikatakan Ferry, pihaknya menyambut baik niatan Pemda DKI untuk membeli saham Macan Kemayoran. "Jadi, kami tak perlu repot-repot cari uang untuk membiayai operasional klub," ujar Ferry.

Persija membutuhkan dana sebesar Rp40 miliar untuk biaya operasional selama musim 2015. Pihak Pemda mengaku siap untuk mengucurkan Rp50 miliar untuk membeli 60 persen saham Persija.

"Kami harus tahu dulu teknisnya seperti apa. Semuanya harus jelas, jadi tidak boleh terburu-buru," kata pengusaha asal Manado tersebut.

Tak hanya manajemen klub, suporter Persija Jakarta, Jakmania, pun menyambut positif rencana pembelian saham oleh pihak Pemda. Pentolan Jakmania, Larico Ranggamone, meminta pihak Persija mempertimbangkan tawaran-tawaran dari Pemda.

"Ada baiknya, Persija dan Pemda duduk bersama. Jangan sampai ada masalah di masa mendatang," ujar Larico.

Baca juga:

Fisik Penggawa Persija Masih Kedodoran

Latihan Arema Dihadiri 3 Wajah Baru

Penggawa Persija Kehabisan Napas Saat Latihan

Tembus Tiga Besar, MU Mulai Berani Sesumbar

Camargo Fokus ke Pemulihan Fisik Pemain Persija

Ini Rencana Huistra Setelah Ditunjuk sebagai Dirtek

Pemain Persija Jakarta

Hanya Cetak 7 Gol dari 14 Laga, Apa Solusi Persija?

Krisis gol di TSC berbuah bencana bagi Persija.

img_title
VIVA.co.id
11 Agustus 2016