Perseru Siap Tampil Beda Melawan Persija

Sesi konferensi pers Perseru Serui jelang melawan Persija Jakarta
Sumber :
  • VIVA.co.id/Dani

VIVA.co.id – Perseru Serui melawat ke Stadion Patriot Chandrabhaga, Bekasi, markas Persija Jakarta, dalam lanjutan Liga 1, Selasa 19 September 2017. Tim tamu memastikan bakal tampil beda pada pertandingan nanti.

Persib Bandung Waspadai Kekuatan Lini Depan MU

Bukan tanpa alasan mereka ingin tampil beda. Pada putaran pertama, Perseru kalah 0-3 dari Persija di lokasi yang sama. Ketika itu status kandang mereka terhapus, karena Stadion Marora, tidak memadai untuk menggelar laga di malam hari.

"Ini kedua kalinya kami main di Bekasi selama satu musim kompetisi. Namun, sekarang situasinya berbeda. Sebab, pada pertandingan nanti komposisi pemain kita komplet," kata Pelatih Perseru, Agus Yuwono, dalam konferensi pers, kemarin.

Gol Menit Akhir PSIS Buyarkan Kemenangan Bhayangkara FC

(Baca juga: Jamu Perseru, Persija Ingin Bangkit dari Kekalahan)

Tak tanggung-tanggung, Agus menilai anak asuhnya memiliki peluang besar membawa pulang tiga poin dari markas Persija. Motivasi untuk keluar dari zona degradasi dan dengan adanya 20 pemain dalam tim yang siap tampil adalah jaminannya.

Persija Dilanda Kelelahan Jelang Hadapi Tira Persikabo

"Maka itu, kita selalu berusaha dapat poin di sisa laga yang ada agar bisa mengatrol posisi kita di klasemen," imbuh juru taktik asal Malang, Jawa Timur, tersebut.

Dalam laga di pekan sebelumnya, klub berjuluk Cenderawasih Jingga ini mampu mengalahkan Mitra Kukar dengan skor 2-1. Modal positif itulah yang dijadikan Agus sebagai motivasi anak asuhnya mengalahkan Persija.

"Yang jelas modal psikis bagus. Karena, tim kami bisa mengalahkan Mitra Kukar yang diperkuat marquee player (Mohamed Sissoko)," tuturnya.

Dari 24 pertandingan yang telah dilakoni, Perseru mengumpulkan 22 poin. Mereka berada di urutan 16 klasemen sementara Liga 1. (one)

Persija Jakarta merupakan salah satu klub yang harus bermain di luar kota. Tanda kalau Ibukota krisis stadion. Tapi tahukah Anda, apa stadion pertama di Jakarta dan sejarahnya? Lihat lengkapnya di sini.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya