Ogah Bertahan di Liverpool, Bayern Kini Ikut Goda Sterling

Winger Liverpool, Raheem Sterling dikawal gelandang Chelsea, Cesc Fabregas
Sumber :
  • Reuters/Carl Recine
VIVA.co.id
- Kabar tidak ingin bertahannya Raheem Sterling di Liverpool membuat banyak pihak menanti perkembangan soal pemuda berdarah Jamaika tersebut. Termasuk raksasa Bundesliga, Bayern Munich.


Nasib Sterling bersama Liverpool memang masih tanda tanya, setelah pemain 22 tahun itu menolak untuk tanda tangan kontrak baru dan kabarnya akan menyatakan dirinya tidak ingin bertahan lagi di Anfield.


Tentu saja klub-klub top Premier League langsung sigap. Arsenal, Manchester United, Chelsea dan Manchester City menjadi klub yang disebut bakal jadi rumah baru Sterling.


Tetapi kini persaingan semakin panas setelah, menurut Bild, Bayern kini juga memasukan nama Sterling ke dalam daftar belanja mereka musim panas ini.


Pelatih Bayern, Pep Guardiola, melihat Sterling bisa menjadi calon pengganti Franck Ribery atau Arjen Robben. Apalagi kedua winger senior ini mulai kerap dihantam cedera.

Transfer Pogba Rampung, Agen Raup Untung Besar

Ribery musim ini hanya tampil 22 kali dan kerap terbentur masalah engkel. Selain itu, umur gelandang Prancis ini sudah mulai menginjak 32 tahun. Jadi pantas saja Guardiola mengincar Sterling.
PSG Hambat Langkah Juventus Dapatkan Pengganti Pogba

Mario Goetze

Goetze Balik ke Dortmund, Belum Dimaafkan Fans?

"Saya berharap para suporter tidak akan mencemooh Mario."

img_title
VIVA.co.id
11 Agustus 2016