Pernyataan Keras Mourinho Serang Balik Legenda MU

Manajer Manchester United, Jose Mourinho.
Sumber :
  • REUTERS/Andrew Yates

VIVA – Jose Mourinho, akhirnya memberikan respons terkait kritik keras legenda Manchester United, Paul Scholes. Sebelumnya, Scholes melontarkan mulut pedas kepada Mourinho yang dianggap tak becus memegang pemain sekelas Paul Pogba.

Scholes memberikan kritik terhadap permainan MU yang tak maksimal. Wajar saja, armada Setan Merah gagal menang dalam empat laga, sebelum akhirnya menang dalam laga terakhir kontra Everton.

MU kalah dari klub Divisi Championship (Divisi Satu Liga Inggris), Bristol City, di ajang Piala Liga Inggris. Kemudian, MU hanya mampu meraih tiga hasil imbang beruntun di ajang Premier League, melawan Leicester City, Burnley, dan Southampton.

Akibat rentetan hasil minor ini, Scholes memberikan kritik kerasnya. Menurut Scholes, Mourinho tak berpengalaman memegang pemain sekelas Pogba. Padahal, gelandang bepaspor Prancis ini dipulangkan MU dengan harga mahal.

Tak suka dengan pernyataan keras Scholes, Mourinho bereaksi. Ditegaskan Mourinho, ia tak suka dengan kritik yang diberikan Scholes kepadanya. Balik menyindir, Mourinho mengatakan, jika Scholes tak pantas menjadi seorang komentator.

"Saya pikir, hanya Paul Scholes yang memberikan kritik.  Saya tidak berpikir komentarnya, saya berpikir soal kritiknya, di mana itu merupakan hal yang berbeda," kata Mourinho dikutip Mirror.

"Saya pikir Scholes berada dalam sejarah (sepakbola) sebagai pemain fenomenal, dan bukan sebagai komentator," ujarnya.

Usai kemenangan 2-0 atas Everton dalam laga terakhir, MU sementara kembali ke posisi kedua klasemen sementara Premier League dengan raihan 47 poin. Jumlah poin MU masih terpaut 12 poin dengan pemuncak klasemen sekaligus rival sekota, Manchester City.

Dikecam Legenda MU, Neymar Bela Aksi Pamer Skill 'Showboating' Antony
Legenda MU, Paul Scholes

Legenda Arsenal Ungkap Alasan Memilih Paul Scholes daripada Steven Gerrard

Legenda Arsenal, Thierry Henry telah lama menjadi penggemar berat Paul Scholes dan bahkan memilih legenda Manchester United daripada Steven Gerrard.

img_title
VIVA.co.id
16 Maret 2024