Naik Jet Pribadi, Bek ManCity Sudah Tiba di Markas Juventus

Bek Manchester City, Danilo
Sumber :
  • Instagram/@daniluiz2

VIVA – Manuver Juventus di bursa transfer musim panas ini tampaknya belum usai. Nama Matthijs de Ligt bukan rekrutan terakhir yang didatangkan Juventus pada bursa transfer musim ini.

Bek Timnas Jerman di EURO 2024 dalam Bidikan Liverpool

Sebab, penggawa Manchester City, Danilo, telah tiba di Bandara Internasional Turin, untuk merampungkan proses transfernya ke Juventus, pada Rabu 7 Agustus 2018.

Danilo memang sejak lama diisukan bakal bergabung bersama Si Nyonya Tua. Kini, kabar tersebut bukan gosip lagi, karena akun Twitter Juventus telah memberitahukan Danilo sudah di Turin.

RESMI: Thiago Motta Ditunjuk Jadi Pelatih Juventus

Danilo juga sempat memberikan senyuman kepada awak media Juventus yang ikut mengabadikan momen tersebut. Tibanya Danilo itu pun semakin memperpanjang pemain yang didatangkan Sarri jelang musim 2019/20 bergulir.

Persik Kediri Selangkah Lagi Dapatkan Pemain dari Liga Vietnam

Karena dalam sejarahnya, setiap pemain yang sudah tiba di Turin dan ikut diunggah di akun twitter Juventus, maka pemain tersebut sudah hampir pasti bakal menjadi milik Bianconeri.

Jadi tinggal menunggu waktu saja Juventus mengumumkan Danilo sebagai pemain anyar mereka di bursa transfer kali ini. Menariknya, menurut Skysport, Juventus tak mengeluarkan uang sepeser pun untuk mendatangkan Danilo dari ManCity.

Bahkan, Juventus mendapatkan uang sebesar 30 juta euro atau sekira Rp474,3 miliar dari ManCity. Namun, dalam kesepakatan itu, Juventus harus rela melepaskan Joao Cancelo ke The Citizens.

Matthijs De Ligt

Bek Timnas Belanda Terganggu Isu Kepindahan ke Man United

Matthijs de Ligt sedang fokus bersama Timnas Belanda di EURO 2024. Namun dia diganggu oleh isu transfer ke Manchester United yang santer beredar belakangan ini.

img_title
VIVA.co.id
16 Juni 2024