Disarankan Legenda AC Milan Pensiun, Ini Jawaban Angkuh Ibrahimovic

Striker AC Milan, Zlatan Ibrahimovic
Sumber :
  • ANTARA/REUTERS/Daniele Mascolo

VIVA Bola – Legenda AC Milan, Zvonimir Boban menyarankan agar Zlatan Ibrahimovic pensiun. Selain usianya yang sudah menginjak 40 tahun, Ibra sudah lama berkutat dengan cedera.

Allegri Angkat Bicara soal Dusan Vlahovic yang Kesal karena Diganti

Namun, Ibra masih belum berpikir gantung sepatu. Pemain asal Swedia ini malah melontarkan jawaban yang sedikit angkuh.

"Boban bilang lebih baik saya pensiun? Jika saya melihat ada pemain yang lebih kuat dari saya, saya akan pensiun. Tapi, saya belum melihatnya," kata Ibra dilansir Football Italia.

Puasnya AC Milan Bawa Pulang Poin dari Markas Juventus

Striker AC Milan, Zlatan Ibrahimovic

Photo :
  • Michele Nucci/LaPresse via AP

Ibra tengah menjalani pemulihan usai operasi lutut di musim panas lalu. Dia berjanji ingin segera ke lapangan secepat mungkin.

5 Fakta Menarik Inter Milan Juara Serie A Musim 2023/2024

"Saya arogan, tidak ada rasa takut. Saya baik-baik saja, saya bekerja setiap hari untuk kembali," ujar Ibra.

"Ketika saya kembali, saya akan membuat diri saya didengar, Anda dapat mengandalkan itu. Saya akan melakukannya dengan keras. Kesabaran dibutuhkan, itu kuncinya sekarang," tegas mantan pemain Manchester United dan Inter Milan ini.

Lebih lanjut, Ibra membahas pergerakan Milan di bursa transfer. Dia menilai Rossoneri semakin kuat usai merebut Scudetto musim lalu.

“Kami lebih kuat dari tahun lalu sebagai skuad. Secara keseluruhan, kami adalah tim yang lebih baik, pasar di musim panas setelah merebut Scudetto memperkuat kami dan sekarang kami memiliki lebih banyak alternatif di bangku cadangan," ungkap Ibra.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya