Aksi Rasial Suporter Lazio Berujung Penutupan Tribun Stadion

Suasana nonton bareng MotoGP di Stadio Olimpico
Sumber :
  • corrieredellosport
VIVA.co.id
- Lazio akhirnya dijatuhi hukuman larangan menggunakan sisi utara Stadion Olimpico, Roma dalam 2 laga kandang mereka. Hal ini akibat tuduhan telah terjadinya pelecehan rasial yang ditujukan kepada pemain Napoli dalam duel lanjutan Serie A pada Kamis dini hari WIB, 4 Februari 2016..


Bek Napoli, Kalidou Koulibaly, menjadi sasaran seruan dan nyanyian rasial oleh sebagian dari fans tuan rumah di Stadion Olimpico, yang memaksa wasit Massimiliano Irrati untuk menghentikan pertandingan sampai nyanyian berhenti.


Menurut
Pelatih Milan Berharap Higuain Punya Mental Kuat untuk Bangkit
Sportsmole
, Irrati telah mengungkapkan laporannya dalam insiden tersebut kepada Federasi Sepakbola Italia (FIGC). Dan telah diputuskan oleh komisi disiplin untuk menutup sisi utara stadion, di mana pendukung fanatik klub Lazio berkumpul untuk laga berikutnya.
AS Roma Petik Kemenangan di Kandang Parma


Lawan Empoli, Inter Milan Menang Tipis
Larangan itu akan berlaku untuk laga kandang Serie A yang akan dilakoni Lazio melawan Hellas Verona, di mana sebelumnya suporter Lazio juga baru saja bebas dari hukuman insiden nyanyian rasis Februari tahun lalu yang berarti juga akan tetap ditutup saat mereka menjamu Sassuolo.

Lazio juga telah dijatuhi denda sebesar £38.000, dan harus menelan kekalahan 0-2 di laga kontra pimpinan tabel klasemen Serie A tersebut. (one)


Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya