Iniesta Peringatkan Rekannya Jangan Santai

Andres Iniesta
Sumber :
  • AP Photo/Daniel Ochoa de Olza

VIVAnews - Gelandang Barcelona, Andres Iniesta, memperingatkan rekan-rekannya untuk tidak santai-santai menghadapi musim depan. Sebab, menurut dia, musim depan nanti persaingan akan lebih ketat.

Musim lalu, Barcelona memang sukses menjadi yang terbaik di Spanyol dan Eropa setelah sukses meraih gelar juara Liga Spanyol dan Liga Champions. Meski punya catatan manis musim lalu, tim Catalans ini tidak boleh lengah.

"Kami memang mempunyai kualitas, tapi kami juga harus mempersiapkan untuk bertarung di kompetisi musim depan," kata Iniesta kepada Marca.

Karena itu, ia mengingatkan rekan-rekannya untuk mewaswadai sengitnya persaingan musim depan. "Saya yakin, musim depan akan lebih sulit. Sebelumnya, lebih dari tiga musim kami bisa menang," tegasnya.

Apalagi, Barcelona musim depan telah mendapatkan tenaga baru dari Udinese. Pemain anyar yang didatangkan El Barca adalah Alexis Sanchez.

Barcelona sendiri secara resmi akan mengumumkan kedatangan Sanches pada Kamis pekan depan. Sanchez setuju dengan kontrak selama lima tahun. Pemain berusia 22 tahun itu pindah ke Camp Nou dengan nilai transfer €26 juta. Angka itu bisa membengkak seiring dengan jumlah penampilan seng pemain.

Kedatangan Sanchez akan membuat barisan depan Barca kian menakutkan. Di sana sudah ada David Villa, Pedro dan Lionel Messi. Musim lalu bersama Udinese, Sanchez mencetak 12 gol dari total 33 kali pertandingan.

Kemenkominfo Mengadakan Chip In “Periksa Fakta Sederhana”
BMW i5 eDrive40 M Sport

BMW Cetak Sejarah Baru di Indonesia

BMW Indonesia mengumumkan hasil penjualan yang luar biasa untuk kuartal satu 2024 dengan total 775 unit, menunjukkan peningkatan 12 persen dibandingkan periode yang sama

img_title
VIVA.co.id
27 April 2024