Barca Sukses Treble Berkat 'Menepinya' Peran Messi

Lionel Messi bersama trofi Liga Champions
Sumber :
  • Reuters / Kai Pfaffenbach

VIVA.co.id - Kegemilangan Barcelona dalam merebut torehan Treble Winner musim 2014/15 diyakini oleh salah satu penggawanya, Sergio Busquets, sebagai sebagai buah dari kecemerlangan penampilan bomber Lionel Messi. Busquets beralasan bahwa hasil fantasis Barca musim lalu merupakan keberhasilan ikon tim nasional Argentina tersebut mencoba peran barunya dalam formasi skuad Barca.

Barcelona Banting Harga Coutinho, Rela Rugi

Dalam beberapa musim terakhir, Barcelona terbiasa menempatkan Messi dengan berperan sebagai penyerang tengah pada komposisi lini depan Blaugrana. Namun, pada musim ini, pelatih Luis Enrique yang berinisiatif menggeser Messi ke sektor sayap kanan ternyata terbukti sukses dalam menjalankan skema tersebut yang mengantarkan tim Catalan itu merengkuh 3 gelar sekaligus.

“Messi terus meningkat setiap tahunnya dan ada perubahan taktik yang terbukti menguntungkan tim dan juga dirinya,” ungkap Busquets kepada El Pais.

“Dia sempat bermain sebagai false nine (penyerang tengah) selama beberapa waktu yang sukses membuat lawan terkejut. Kini, setelah ditempatkan ke sayap, dia mampu memanfaatkan lebar lapangan. Dia seperti terlahir kembali. Leo terus berevolusi, begitu juga halnya dengan tim. Dia mustahil untuk dihentikan. Dia adalah yang terbaik,” jelas gelandang bertubuh jangkung itu.

Dalam musim 2014/15, total, penyerang berusia 27 tahun itu mampu melesakkan 58 gol dari 57 laga di semua ajang. Torehan ini mampu dia capai berkat apiknya kerjasama trio bomber maut Barca bersama Neymar dan Luis Suarez. (one)

4 Skema Barcelona Juara LaLiga
Bomber muda Red Bull Salzburg, Erling Brat Haaland

Malam Bersejarah di Liga Champions, Pemuda 19 Tahun Kalahkan Messi

Erling Braut Haaland curi perhatian.

img_title
VIVA.co.id
18 September 2019