Sukses di Barcelona, Bek Jangkung Ini Malah Minta Pindah

Bek Barcelona, Jeremy Mathieu (kiri).
Sumber :
  • Zimbio.com

VIVA.co.id - Kesuksesan menuai gelar treble winners bersama Barcelona musim lalu, ternyata tak lantas membuat Jeremy Mathieu puas. Anehnya, setelah merengkuh tiga gelar prestisius bersama The Catalans, bek jangkung ini malah meminta untuk hengkang.

AS Monaco, klub elite Prancis yang dilaporkan media Spanyol, Fichajes.net, jadi tujuan Mathieu untuk hengkang. Tak jelas apa yang menjadi dasar pertimbangan defender 32 tahun ini. Sebab, Mathieu saat ini jadi andalan Luis Enrique di lini belakang.

Mathieu sebelumnya didatangkan Barcelona dari Valencia awal musim lalu. Pemain asal Prancis ini jadi bagian penting Los Azulgranas merengkuh trigelar musim lalu.

Selama hampir dua musim memperkuat Barcelona, Mathieu sudah tampil dalam 67 pertandingan dan mencetak 3 gol di semua ajang.

Lima gelar berhasil disumbangkan bek bertinggi badan 189cm ini musim lalu. Selain treble winners, Mathieu juga turut merasakan gelar juara Piala Super Eropa dan Piala Dunia Klub.

Mathieu sendiri merupakan jebolan akademi sepakbola Sochaux. Periode 2002 hingga 2005 Mathieu memperkuat klub masa kecilnya. Kemudian kariernya dilanjutkan bersama Toulouse, periode 2005 hingga 2009.

Namanya mencuat saat Valencia merekrutnya di tahun 2009. Selama lima musim Mathieu jadi andalan utama di lini pertahanan Los Che. Hingga akhirnya ia diboyong Barcelona musim lalu.

Barcelona Banting Harga Coutinho, Rela Rugi
Bomber muda Red Bull Salzburg, Erling Brat Haaland

Malam Bersejarah di Liga Champions, Pemuda 19 Tahun Kalahkan Messi

Erling Braut Haaland curi perhatian.

img_title
VIVA.co.id
18 September 2019