Ini Janji Pelatih Anyar Timnas Spanyol

Mantan Pelatih timnas Spanyol, Julen Lopetegui
Sumber :
  • REUTERS/Hugo Correia

VIVA.co.id – Timnas Spanyol resmi menunjuk Julen Lopetegui sebagai pelatih baru menggantikan Vicente del Bosque. Apa yang dijanjikan pelatih berusia 49 tahun itu untuk timnas Spanyol?

Pique Dihujani Kritik, Pelatih Timnas Spanyol Buka Suara

Lopetegui punya tugas berat membangun kembali reputasi Spanyol setelah gagal juara di Piala Eropa 2016 dan Piala Dunia 2014. Dia berharap bisa mengulangi sukses Spanyol saat juara Piala Eropa 2008, 2012 dan Piala Dunia 2010.

"Sepakbola Spanyol memiliki generasi pemain hebat. Dan itu terus berlanjut hingga hari ini," kata Lopetegui seperti dilansir laman olahraga Spanyol, Marca, Jumat 22 Juli 2016.

Bintang Madrid Jadi Tumbal Kemenangan Spanyol 

"Kami akan coba menginspirasi kembali semua orang dan membuat sepakbola Spanyol meraih kejayaan di dunia," lanjutnya.

Lopetegui pun meminta Spanyol tidak terjebak kenangan manis masa lalu. "Dunia sepakbola tidak pernah berhenti. Kami sangat bangga dengan masa lalu kami, tapi kami menatap hari ini dan masa depan."

Federasi Sepakbola Spanyol Klarifikasi Soal Jersey Pique

Tugas pertama Lopetegui dimulai pada 2 September 2016. Saat mereka melakoni laga ujicoba menghadapi Belgia. Dilanjutkan melawan Liechtenstein di kualifikasi Piala Dunia 2018, Oktober mendatang. (one)

Bek Barcelona, Gerard Pique.

Cap Separatis Terhadap Pique oleh Publik Spanyol Berlanjut

Gerard Pique terkenal lugas dalam mengutarakan pandangan politiknya.

img_title
VIVA.co.id
10 Oktober 2016