Menanti Laga ke-100 Neymar di La Liga

Penyerang Barcelona, Neymar.
Sumber :
  • Reuters / Juan Medina

VIVA.co.id – Neymar akan menjalani laga ke-100 bersama Barcelona di La Liga saat bertandang ke Mestalla, markas Valencia pada Sabtu22 Oktober 2016 malam WIB. Momen nanti akan menjadi sangat spesial bagi pemain berusia 24 tahun tersebut.

Didatangkan dari Santos pada musim 2013/2014 lalu, Neymar selalu menjadi andalan di lini depan Barcelona. Bersama Lionel Messi dan Luis Suarez, dia memberikan banyak sumbangsih dengan torehan gol dan assist.

Dilansir Skysports, Neymar sudah mencatatkan 59 gol dari 99 penampilan bersama Barcelona di La Liga. Pundi-pundi gol kapten tim nasional Brasil tersebut masih bisa bertambah, mengingat saat ini Blaugrana dalam tren positif.

(Baca juga: Neymar Penasaran Mau Rebut Lagi Gelar Liga Champions)

Catatan gol di 100 kali penampilan La Liga milik Neymar rupanya lebih baik ketimbang Messi. Pemain berjuluk La Pulga tersebut hanya mampu membukukan 48 gol.

Namun, jika perbandingan dilakukan dengan Suarez, baik Neymar maupun Messi akan kalah jauh. Pemain asal Uruguay tersebut bahkan sudah unggul walaupun masih memiliki jumlah pertandingan lebih banyak lagi.

Suarez, dalam 70 penampilannya di La Liga mampu menyarangkan 62 gol. Dia bahkan berpeluang memecahkan rekor Cristiano Ronaldo, yang bersama Real Madrid mencetak 111 gol di 100 pertandingan di La Liga.

(ren)

Tragis, Santos Terdegradasi dari Liga Brasil Setelah 111 Tahun
Neymar juara Piala Super Arab Saudi 2023

Enak Bener! Jarang Main tapi Tiba-tiba Juara di Al Hilal, Neymar: Kayak Zaman Sekolahan

Enak bener jadi Neymar. Meski jarang bermain, pemain asal Brasil ini ikut merasakan gelar Piala Arab Saudi 2023 bersama Al Hilal.

img_title
VIVA.co.id
13 April 2024