Terkuak, Yacht Mewah Venus yang Dirancang Steve Jobs

Mantan CEO Apple Steve Jobs
Sumber :
  • REUTERS/Beck Diefenbach

VIVAnews - Meski tak sempat mewujudkan impiannya, membuat mobil pintar yang mengadopsi fitur Apple: iCar, Steve Jobs ternyata telah mendesain yacht atau kapal pesiar sepanjang 260 kaki atau 79,2 meter.

Yacht itu kini telah rampung dikerjakan sebuah galangan japal di Belanda bulan ini, setahun setelah kematian Jobs, 5 Oktober 2011 lalu. Kapal yang dirancang sebagai sebuah "keajaiban seni di laut lepas" tak sempat dinikmati pendiri Apple itu.

Kapal ramping tersebut dibuat dari alumunium ringan. Dalam pembuatannya, Jobs mempekerjakan kepala insinyur Apple Store untuk membantu mendesain kaca khusus yang memungkinkan jendela setinggi 10 kaki atau 3 meter di sepanjang lambung kapal.

Arsenal Mulai Kawal Ketat Pemainnya

Venus, kapal yang dirancang Steve Jobs

Kapal itu diberi nama Venus, diambil dari nama Dewi Kecantikan dalam mitologi Yunani. Biaya untuk membuat yacht besar nan mewah ini belum diketahui, namun Jobs terobsesi untuk menyelesaikannya di akhir-akhir hidupnya.

"Aku tahu, kemungkinan aku akan mati dan meninggalkan Laurene (istri Jobs) dan kapal setengah jadi," kata Jobs pada penulis biografi, Walter Isaacson. "Namun, aku harus meneruskannya. Jika tidak, berarti aku mengakui bahwa aku akan mati."

Yang menyedihkan, Jobs akhirnya meninggal Oktober tahun lalu, akibat komplikasi kanker pankreas. Ia tak pernah menyaksikan hasil karyanya.

Sebuah blog teknologi Belanda, One More Thing melaporkan, keluarga Jobs akan hadir dalam upacara serah terima kapal di Feadship, perusahaan galangan kapal di Aalsmeer, Belanda.

Sebagai rasa terima kasih, keluarga Jobs memberikan iPod Shuffle mp3 players kepada masing-masing kru yang membantu pembuatan yacht tersebut. Masing-masing iPod dilengkapi ucapan terimakasih, untuk kerja keras dan keahlian mereka.

Sebagai wujud kecintaan Jobs pada teknologi, khususnya Apple, kapal tersebut dilengkapi fitur berteknologi tinggi, tujuh komputer iMac 27 inchi. Untuk merancang bagian interior kapal, Jobs mempekerjakan desainer  Philippe Starck.

Belum diketahui, kapan kapal pesiar itu mengarungi lautan dalam pelayaran perdananya.

Venus, kapal yang dirancang Steve Jobs

Sumber: Daily Mail

Tiket Konser Sheila on 7 di Bandung Ludes dalam 7 Menit
Banjir bandang di Al Ais, Madinah, Arab Saudi

Hujan Lebat Mengguyur Arab Saudi, Madinah Diterjang Banjir Bandang

Hujan lebat disertai angin kencang melanda bagian utara Kerajaan Arab Saudi. Tingginya intensitas hujan di wilayah Kerajaan menyebabkan banjir bandang

img_title
VIVA.co.id
1 Mei 2024