Universitas Blokir Netflix di Kampus, Mahasiswa Dilarang Nonton

Netflix.
Sumber :
  • Study Breaks Magazine

VIVA – Universitas Purdue di negara bagian Indiana, Amerika Serikat, melarang mahasiswanya mengakses layanan streaming di wilayah kampus. Pihak universitas memblokir situs seperti Netflix, Hulu dan juga HBO. 

Peluang Edukasi Gratis, Kemenkominfo Buka Workshop Literasi Digital untuk Masyarakat

Langkah ini dilakukan karena adanya sejumlah keluhan dari pihak fakultas. Mereka mengeluhkan jaringan internet yang menjadi lambat dan membuat aplikasi akademik tidak dapat digunakan selama kelas berlangsung. 

"Ada bandwidth terbatas yang tersedia. Jika ada orang yang menggunakan streaming film, maka mereka akan mengonsumsi semua bandwidth yang tersedia," kata Direktur Eksekutif Infrastruktur Teknologi Informasi Universitas Purdue, Mark Sonstein, seperti dilansir laman The Star, Senin 25 Maret 2019.

Cara Mudah Bersihkan Browser Internet di HP Android

Pihak Universitas sendiri mengklaim belum menerima keluhan akibat kebijakan baru tersebut. 

Ini menjadi langkah besar dan yang pertama bagi kampus memblokir layanan streaming film. Walaupun kebijakan yang sama diterapkan di SMA dan kantor. 

Minister Setiadi Guarantees Starlink to Not Bother Local Internet Business

Sementara itu, Universitas Roosevelt di Chicago mengatakan tak akan memblokir akses layanan streaming. Langkah yang sama juga diterapkan oleh Universitas Illinois. 

"Kami telah membuat investasi signifikasi pada jaringan kami untuk memberikan infrastruktur teknologi pada siswa, fakultas dan staf untuk mendukung kebutuhan mereka," kata juru bicara Universitas Illinois. 

Langkah berbeda diterapkan di sekolah hukum Universitas Chicago. Sejak 2008, kampus tersebut telah mematikan jaringan Wi-Fi di kelas untuk mahasiswa bisa memerhatikan dan terlibat saat belajar. 

Professor Saul Levmore mengatakan, ini menjadi norma yang diterima di kalangan mahasiswa. Walaupun saat ini ponsel sudah bisa menjadi hot spot internet. (ren)

Wamenkominfo Nezar Patria.

Pengguna Internet di Indonesia Tinggi, tapi Bukan Tanpa Masalah

Meskipun Indonesia memiliki jumlah pengguna internet yang cukup tinggi, namun, tidak semua pengguna internet memiliki literasi digital yang baik.

img_title
VIVA.co.id
8 Mei 2024