7 Produk Sextech Bisa Mengubah Cara Kamu Bercinta

Robot seks.
Sumber :
  • Sex Dolls Genie

VIVA – Jika menyebutkan kata teknologi seks atau sextech tentu kebanyak orang berfikir tentang robot seks atau pacar virtual. Memang, robot seks itu ada tetapi bisa berdampak buruk pada penggunanya.

Mengenal Dickmorphia, Istilah Bagi Kaum Pria yang Khawatir dengan Ukuran Penis Kecil

Beberapa sextech lainnya justru berfokus pada peningkatan kesehatan dan kebugaran seksual kamu dengan pasangan. Sejak 2017, industri sextech sudah mulai berkembang pesat.

Bahkan, industri ini telah bernilai US$30 miliar (Rp440,3 triliun). Perusahaan riset pasar Stratistics memperkirakan pasar kesehatan seksual global, termasuk teknologi seks, akan tumbuh menjadi US$123 miliar (Rp1.805 triliun) pada 2026.

Dokter Boyke Ungkap Fetish Seks dengan Mayat hingga Penyebabnya

Tidak diragukan lagi banyak sextech difokuskan pada mainan seks dengan harapan meningkatkan kenikmatan seksual di antara pasangan.

Tetapi ada banyak produk sextech yang juga menangani masalah dunia nyata yang dihadapi pasangan. Dikutip dari situs Mens Health, Rabu, 19 Agustus 2020, berikut 7 produk sextech yang mengubah cara kamu bercinta:

Dokter Boyke Ungkap Ada Fetish Nyleneh, Terangsang Jika Cium Popok Bayi

OhNut

OhNut merupakan sebuah produk sextech berupa cincin yang dapat dipakai oleh para pria di sekitar pangkal penis mereka.

Alat ini membantu untuk mengontrol kedalaman penetrasi. Ini adalah alat yang berguna saat wanita mengalami rasa sakit karena penis dipenetrasikan terlalu dalam.

Lioness Generation 2

Lioness Generation 2 merupakan sebuah vibrator tercanggih di dunia, Lioness menggunakan sensor bawaan dan aplikasi yang benar-benar memungkinkan kamu untuk memvisualisasikan pola gairah dan orgasme.

Kamu juga dapat melihat hasilnya melalui aplikasi, dan kemudian menggunakan informasi ini untuk membuat klimaks kamu lebih kuat dan lebih menyenangkan.

eXtreme Restraint's Thrusting Dildo Strap-On

eXtreme Restraint's Thrusting Dildo Strap-On merupakan sebuah tali yang dipasangkan pada dildo dengan menggunakan teknologi mekanis untuk mendorongnya sendiri.

Lover App

Lover App adalah sebuah aplikasi berbasis sains yang dipersonalisasi untuk mengatasi masalah seksual kamu, meningkatkan kesenangan, dan meningkatkan keterampilan kamu di dalam berhubungan seks.

Aplikasi ini menyediakan konten audio dan video, ditambah latihan praktis, permainan dan profil seksual, semuanya dirancang untuk meningkatkan kehidupan seks kamu.

Morari Medical Premature Ejaculation Device

Morari Medical Premature Ejaculation Device adalah merupakan sebuah teknologi sebagai sarana untuk menghambat saraf penis, sehingga menunda ejakulasi.

Tryst

Tryst merupakan sebuah alat pijat zona sensitif seksual multipel yang dapat ditekuk dengan desain jarak jauh yang dirancang dengan mempertimbangkan semua tubuh.

Emojibator Chickie

Emojibator Chickie merupakan alat yang dirilis pada tahun 2019, Emojibator Chickie adalah alat pengisap dan vibrator klitoris kecil yang lucu.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya