Aset Kripto Bisa Jadi Alternatif Penyelamat di Masa Depan

Bitcoin dan aset kripto lainnya.
Sumber :
  • CFO.com

VIVA – Perkembangan teknologi telah melahirkan cryptocurrency sebagai mata uang dan aset kripto yang akan semakin berkembang di masa mendatang. Adapun nilai transaksi cryptocurrency di Indonesia sudah mencapai Rp370 triliun dengan jumlah pelanggan sebanyak 6,4 juta orang.

6 Tips Dasar Bermain Cryptocurrency

Ada banyak cara yang bisa dilakukan untuk memperingati HUT ke-76 Kemerdekaan Indonesia, seperti berinvestasi supaya merdeka finansial. Artinya, seseorang memiliki penghasilan yang cukup untuk membayar semua kebutuhan hidup tanpa bekerja, atau biasa dinamakan penghasilan pasif.

Di tengah populernya investasi aset kripto, Co-Founder Zipmex Indonesia Raymond Sutanto mengingatkan ada banyak aplikasi penyedia layanan investasi kripto yang bisa digunakan. Selain itu, semakin banyak aset yang juga terdaftar untuk bisa dibeli oleh pedagang atau trader pemula.

Startup Kripto Ini sedang Bahagia

Pastikan exchange atau broker kripto terdaftar di Badan Pengawas Perdagangan Berjangka Komoditi (Bappebti) Kementerian Perdagangan. Tujuannya untuk menjamin keamanan para trader pemula. “Kalau tidak terdaftar jangan coba-coba. Apalagi mereka menjanjikan sesuatu yang enggak masuk akal," kata Raymond, Rabu, 18 Agustus 2021.

Ia menyarankan untuk memulai investasi pada aset kripto yang stabil lebih dahulu. Salah satunya Bitcoin. Untuk memperdalam ilmu trading, Raymond mengimbau supaya memanfaatkan komunitas trader di perusahaannya yang bernama ‘Zipmex Troops'.

Investor Aset Kripto di RI Capai 19,18 Juta, OJK: Peringkat Tujuh Terbesar Dunia

Menurutnya, banyak anggota dan tim dari Zipmex yang bisa memberikan penunjuk arah atau guidline. "Ya, belajar di situ untuk cari tahu pengetahuan. Baru bisa investasi," tuturnya.

Selain itu, pekerja seni yang bekerja sebagai selebritas mesti menghadapi hidup yang tidak mudah. Mereka dituntut untuk selalu produktif. Belum lagi pasang surut karir yang mesti dihadapi di masa-masa tertentu. Beberapa di antaranya adalah ketika pandemi COVID-19 atau karir mandek karena satu dan lain hal.

Oleh karena itu, berinvestasi menjadi salah satu cara yang tepat dalam mengantisipasi masa depan yang tak menentu. Berdasarkan catatan Zipmex, ada lebih dari 20 artis Indonesia ikut investasi aset kripto di platformnya, seperti Shandy Aulia, Jessica Iskandar, Anya Dwinov, Uli Herdinansyah, Hilbram Dunar, Kieky Cahya, dan Teuku Rizki.

Dalam memperingati HUT ke-76 Kemerdekaan Indonesia, Zipmex menghadirkan promo Bitcoin gratis dengan total nilai Rp1 miliar untuk seluruh pengguna baru yang mendaftar selama 17-20 Agustus 2021. Caranya sangat mudah. Buka akun Zipmex menggunakan kode referral Merdeka melalui desktop web, mobile web, atau aplikasi Zipmex yang tersedia di Google Play Store maupun Apps Store.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya