Viral Gelagat Mencurigakan Elon Musk saat Lihat Kawanan Burung Gereja

Elon Musk resmi meluncurkan layanan internet Satelit Starlink di Denpasar, Bali.
Sumber :
  • (AP Photo/Firdia Lisnawati)

VIVA Tekno – Elon Musk baru-baru ini mengejutkan warga Indonesia. Kedatangannya ke Indonesia berhasil menyita perhatian publik, sekaligus warganet di media sosial. Orang nomor satu Space-X dan Tesla ini diketahui sudah mengunjungi Indonesia sejak Minggu, 19 Mei 2024.

Elon Musk Should Open Starlink Operations Center in Indonesia

Kehadirannya ke Indonesia tepatnya ke wilayah Denpasar Bali mendapati banyak sambutan hangat dari warga sekitar. Seperti diketahui, Elon Musk baru saja meluncurkan sebuah layanan Starlink di Puskesmas, Pembantu Sumerta Kelod, Denpasar, Bali.

Di momen kunjungannya ke Denpasar, Bali dalam rangka menggelar konferensi pers usai melakukan peluncuran Starlink, ada momen menarik yang tak lepas dari bidikan kamera.  Yaitu momen saat gelagat mencurigakan Elon Musk tengah memandangi suatu objek yang ada di atas langit.

Ini Dia Ketakutan dan Harapan Terbesar Elon Musk: AI Lebih Pintar dari Manusia

Beredar sebuah video di media sosial, salah satunya dibagikan akun Instagram @omg.official.id memperlihatkan momen Elon Musk yang tampak hadir mengenakan batik berwarna hijau tua terlihat sedang serius memandangi suatu objek yang ada di atasnya.

Pengusaha Es Krim Gelato Asal Belanda Kecewa Putusan PN Denpasar

Alih-alih sedang melihat ada hal yang aneh di atas langit, rupanya Elon Musk melihat adanya kawanan burung gereja terlihat terbang di lokasi tersebut. Bukan Elon saja yang dibuat bertanya-tanya dengan kemunculan seekor burung gereja, para pengawalnya pun juga demikian.

Para pengawalnya juga terlihat beberapa kali melihat ke arah atas, di mana terdapat kawanan burung sedang terbang di atas langit. "Mungkin dikirain drone asing yah," tulis keterangan dalam unggahan Instagram di atas dikutip VIVA.co.id pada Selasa, 21 Mei 2024.

Reaksi Warganet

Sontak saja gelagat Elon Musk saat melihat kawanan burung gereja terbang di langit pun berhasil menyita perhatian warganet hingga ramai menjadi perbincangandi media sosial. Tak sedikit yang meledek Elon, mungkin ia mencurigai bahwa yang terbang itu sebuah drone yang hendak memata-matainya.

"Inpirasi dia, akan buat burung pengintai. Kebetulan diindonesia banyak burung, jadi dia akan membuat burung yang serupa, yg kita anggap burung2 itu burung beneran, ternyata burungnya elon mask," seru lainnya.

"Plot twist ternyata burung gereja selama ini memang “ ada apanya” kita aja yg gak tau," terang lainnya.

"Jangan terlalu ekspektasi tinggi pak disini dukun aja masih laku," kata lainnya.

"Dia takut ada burung hud2," seru lainnya.

"Itu baru burung gereja bos,gmne liat megan slap pake sawangan gantet boss," tulis lainnya.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya