Intip Kecanggihan Kamera Vivo V11 Pro, Makin Cetar

Smartphone Vivo V11 Pro
Sumber :
  • VIVA.co.id/Misrohatun Hasanah

VIVA – Vivo resmi meluncurkan seri V11 Pro di Indonesia pada Rabu, 12 September 2018, setelah sebelumnya sudah resmi dipasarkan di India.

11 Merek HP Bisa Update Android 15, Ada Xiaomi, Oppo dan Realme

Sebagai produsen ponsel, Vivo saat ini stabil menempati lima besar tingkat dunia, sedangkan di Tanah Air sendiri mereka berada di posisi keempat.

"Sampai saat ini kami sudah mempunyai 200 juta pengguna yang berada di 18 negara. Kami senang dapat meluncurkan V11 Pro untuk menciptakan pengalaman seluler yang lebih cerdas bagi pengguna kami," ujar Chief Executive Officer Vivo Indonesia, James Wei dalam acara peluncuran di Jakarta, Rabu, 12 September 2018.

Kreatif! Siswi SMKN 4 Kupang Ciptakan Jemuran Pintar Anti Hujan, Cocok untuk Emak-emak

V11 Pro membawa beberapa fitur unggulan, seperti finger print yang diletakkan pada layar, serta teknologi Artificial Intelligence (AI) yang disematkan pada kamera.

Ponsel ini memiliki kamera selfie 25MP dengan bukaan f/2.0, ditemani teknologi AI yang mencakup pengenalan bentuk wajah, anti backlight, mode minim cahaya, mode portrait, pencahayaan selfie, funmoji, dan sensor bentuk tubuh.

Pusat Data Baru Dibangun di Kota Jakarta

Semua kecerdasan buatan pada kamera tersebut, memungkinkan hasil foto terkesan lebih nyata dan menyenangkan. Backlight yang juga seringkali menjadi masalah, bisa teratasi dengan V11 Pro. Cahaya yang kuat akan diseimbangkan dengan latar belakang.

Tak hanya itu, kamera Vivo V11 juga mengandalkan Google Lens yang sudah terintegrasi, sehingga pengguna dapat memperoleh informasi mengenai objek yang dipotret.

VIVA Digital berkesempatan menjajal kecanggihan kamera Vivo V11 Pro beberapa waktu lalu, dan berikut ini hasilnya.

Hasil foto kamera Vivo V11 Pro

Hasil foto kamera Vivo V11 Pro

Hasil foto kamera Vivo V11 Pro

Hasil foto kamera Vivo V11 Pro

Hasil foto dari kamera Vivo V11 Pro

 

Plagiat / copy paste.

Aplikasi Ini Bisa Tahu Seseorang Melakukan Plagiat

Aplikasi bernama autoproctor dapat memantau seseorang melakukan plagiat atau menyontek saat ujian.

img_title
VIVA.co.id
16 Mei 2024