Israel Kembangkan Transportasi Berbasis Teknologi

Bendera Israel.
Sumber :
  • thebluegrassspecial.com

VIVA – Pemerintah Israel mengumumkan akan menginvestasikan 30 juta shekel (US$8,4 juta atau Rp114,5 miliar) per tahun untuk sebuah program percontohan yang ditujukan untuk mengembangkan dan meningkatkan industri transportasi berbasis teknologi tinggi.

Dewan Keamanan PBB yang Gagal dalam Menjamin Perdamaian Dunia

Badan Kreativitas dan Inovasi Israel mengatakan program ini bertujuan untuk mempromosikan perusahaan teknologi yang bergerak di sektor transportasi untuk melakukan reformasi transportasi di Israel, tetapi berdampak di tingkat global.

Mengutip situs Reuters, Rabu, 6 Juni 2018, Badan Kreativitas dan Inovasi juga menggandeng Kementerian Perhubungan dan kantor Perdana Menteri Israel atas inisiatif tersebut.

Kegagalan Hukum Internasional dalam Menghadapi Kejahatan Perang Israel

"Mereka akan menerima dukungan keuangan 20-50 persen untuk biaya penelitian dan pengembangan (R&D) yang sudah kami setujui. Ditambah lagi dukungan tambahan keuangan hingga 75 persen dari biaya R&D untuk proyek-proyek yang dapat menunjukkan potensi signifikan bagi transportasi di Israel," bunyi keterangan resmi Badan Kreativitas dan Inovasi.

Kemudian, perusahaan teknologi berbasis transportasi ini akan mengembalikan uang hibah mereka kepada Badan Kreativitas dan Inovasi Israel melalui royalti dari penjualan. Dengan syarat, hanya jika sebuah inisiatif telah dikomersialisasikan.

Didukung Amerika Serikat, Ini Alasan Israel Dibiarkan Dunia
Ilustrasi Boikot Produk Israel. Sumber: Flickr.com

Antara Dukungan dan Keberlanjutan Ekonomi Lokal

Konflik di Gaza, mengundang respons dari berbagai masyarakat Indonesia dengan melakukan boikot terhadap produk yang terhubung dengan Israel.

img_title
VIVA.co.id
24 November 2023