Wajib Tahu, Tips agar Riasan Wajah Tak Cepat Luntur

Ilustrasi wanita pakai makeup.
Sumber :
  • REUTERS/David Mdzinarishvili

VIVA.co.id – Makeup atau riasan wajah menjadi andalan kebanyakan wanita untuk tampil mempesona di setiap kesempatan. Tapi, seringkali masalah riasan yang tak tahan lama menjadi hal yang menyebalkan.

Musuh riasan wajah sehari-hari bagi wanita aktif seperti keringat, polusi, sinar matahari, debu, dan ketika makan atau minum, membuat riasan cepat menghilang dari wajah. Karenanya, wanita perlu mengetahui trik khusus agar riasan tetap menempel sempurna tanpa terhapus dari wajah.

Seorang blogger kecantikan ternama dengan pengikut lebih dari 80 ribu di Instagram berbagai tips mengaplikasikan riasan agar tak mudah luntur.

Blogger dengan akun bernama @thelipstickmaniaaa ini menuturkan, agar riasan tahan lama, yang pertama dilakukan adalah menggunakan skincare atau produk perawatan kulit wajah. Kemudian, agar riasan menempel sempurna di kulit, biarkan produk yang digunakan meresap, sebelum mengaplikasikan riasan.

"Biasanya skincare itu masih ada residu di kulit, itu aku angkat dengan tisu dahulu. Setelah itu pakai setting spray yang bisa membantu menahan minyak, kemudian dilanjutkan dengan pakai base primer, concealer, dan foundation," ujar blogger bernama Hellua saat ditemui di Hotel Grand Hyatt, Jakarta, Selasa, 10 Januari 2017.

Salah satu trik yang digunakan Hellua agar riasan menempel dengan sempurna di kulit adalah dengan menggunakan makeup blender yang sudah tidak terpakai. Makeup blender tersebut dirobek, bukan dipotong, agar teksturnya tidak rata sehingga bisa mencapai celah-celah kulit yang juga tidak rata.

Selain itu, agar lebih menempel dengan baik, Hellua juga membasahi dahulu makeup blender-nya dengan setting spray.

"Kalau sehari-hari biasanya aku pakai bedak dengan dua shade. Pertama untuk bawah mata dengan shade yang lebih cerah, dan untuk muka, warnanya lebih gelap," katanya menjelaskan.

Denny Sumargo Gak Setuju Soal Ejekan Aura Magrib, Fuji: Aku Tahu Aku Cantik

Untuk mengaplikasikannya, Hellua biasanya menggunakan kuas besar. Supaya bedak tahan lama, Hellua akan membasahi dahulu kuasnya menggunakan setting spray. Terutama untuk bagian bawah mata yang cenderung lebih cepat cracking atau pecah.

Kemudian, riasannya disempurnakan menggunakan highlighter. Sekali lagi, kuasnya ia basahi terlebih dahulu dengan agar membuat kesan shimery.

Penampilan Sekarang Beda Banget, Kiky Saputri dan Zsa Zsa Bongkar Rahasia Makin Glowing

Sedangkan untuk membuat kesan tulang pipi yang lebih kurus, Hellua menggunakan contour wajah. Teknik contour ini juga penting bagi para pecinta selfie untuk memberikan kesan tampilan wajah yang lebih tirus.

 

So excited that the Infallible range from L'Oreal Paris is finally here! I'm gonna tell you a little bit about the products inside the box: - The Infallible 24H Stay Fresh foundation: It is so light and stays really well on my oily skin. They have 7 shades available. - The Infallible Pro Set & Spray Setting Spray: This is my new favorite because it really prolongs my makeup and refreshes the skin. - The Pro Contour Palette: So easy to blend and has great color selection. - The Infallible Never Fail Lip Liner: It has the right texture and consistency. It's creamy, but not too creamy. They have 4 shades available and the pigmentation is great! - The Infallible Pro-Last Lip Color: These are amaziiing! They reaaaally stay all day on the lips. They have 12 shades available. Can't wait to try the Infallible Pro-Matte Powder and Le Rouge Lipsticks in January 2017! #timeproofmakeup These will be available at @sociolla! @getthelookid #lorealparisid

A video posted by The Lipstick Mafia ???????? (@thelipstickmafiaaa) on

Maknai Semangat RA Kartini, Shandy Purnamasari: Perempuan Tak Cuma Jadi Istri dan Ibu
Mayat dalam koper

Reaksi Pembunuh Mayat Wanita Dalam Koper di Cikarang saat Ditangkap

Pria yang diduga menjadi pembunuh wanita berinisial RM (50) yang jasadnya ditemukan dalam koper di Cikarang ditangkap.

img_title
VIVA.co.id
1 Mei 2024