Tips dan Trik Mengaplikasikan Tempat Tidur Tingkat

Tempat tidur susun atau bertingkat
Sumber :
  • Homedit

VIVA – Ketika Anda memiliki ruang mungil, memaksimalkan ruang merupakan suatu kewajiban yang harus dilakukan. Beberapa orang menghabiskan banyak ruang dengan salah memilih tempat tidur, namun tempat tidur susun atau bertingkat dapat menjadi pilihan yang terbaik untuk menghemat ruang dan membuat ruangan tampak lebih luas.

Dilansir dari Homedit, Jumat 15 Desember 2017, tempat tidur susun dapat menjadi salah satu jawaban bagi Anda yang memiliki dua anak, namun bingung bagaimana membuat keduanya memiliki tempat tidur yang nyaman. Salah satu alasan mengapa memilih tempat tidur susun adalah selain menghemat tempat, juga memiliki bentuk unik. 

Gaya pertama yang dapat diaplikasikan untuk tempat tidur tingkat ini adalah dengan menggunakan bingkai kayu, dengan tangga besi dan dipadukan dengan seprai bermotif garis abu-abu, dapat menjadi pilihan bagi Anda yang ingin menetapkan gaya industrial pada tempat tidur susun Anda.

Selanjutnya jika Anda menyukai dekorasi bergaya minimalis, dapat dengan memadukan beberapa aksesori seperti karpet dan bangku kecil dengan motif bulu-bulu atau beludru berwarna abu-abu. Untuk menghangatkan ruangan pilihlah warna cerah dan motif abstrak untuk seprai dan selimut.

Dan, untuk memberikan kesan unik pada ruangan, Anda dapat memilih tempat tidur susun berbentuk atap rumah pada bagian atasnya. Untuk memberikan kesan klasik dapat menggunakan tempat tidur susun dengan bingkai kayu yang disusun dalam satu formasi paralel.

Tempat tidur susun tidak hanya berguna untuk anak-anak namun juga pada orang dewasa. Karena tempat tidur ini dapat digunakan untuk tempat tidur tamu, atau sebagai tempat tidur di dalam ruang istirahat di dalam kantor. 
 

Jangan Lakukan Hal Ini Saat Berhubungan Seks
Viral Tempat Tidur Mewah Dibanderol Rp1 Miliar.

Viral Tempat Tidur Mewah Dibanderol Rp1 Miliar, Netizen: Nyicil Berapa Kali Reinkarnasi

Viral di media sosial tempat tidur seharga Rp1 miliar yang dijual di salah satu mall di Jakarta. Video ini pun menuai beragam komentar dan lelucon dari netizen.

img_title
VIVA.co.id
6 Februari 2024