5 Kebiasaan yang Sering Kamu Lakukan Ini Ternyata Penyebab Jerawat

Ilustrasi Jerawat
Sumber :
  • U-Report

VIVA – Merasa sudah menjalani rutinitas perawatan kulit yang tepat, tetapi Anda  masih menjadi korban jerawat? Nah, bisa jadi ini dipengaruhi oleh gaya hidup. Meskipun sudah merawat kulit dengan benar, ada banyak hal lain yang dapat memicu jerawat.

Pakai Highlighter Bisa Picu Timbulnya Jerawat?

Salah satunya adalah kebiasaan yang sering  dilakukan sehari-hari, bisa jadi itu menjadi penyebab kemunculan jerawat di wajah. Dilansir dari Times of India, berikut lima kebiasaan yang menjadi penyebab jerawat di wajah.

  1. Ponsel
Ketahui Pemakaian Sunblock yang Bisa Memicu Jerawat

Banyak bakteri yang terdapat di ponsel. Ketika mengangkat telepon dan menempelkannya di pipi, ini dapat menyebabkan jerawat. Untuk menghindarinya, bersihkan ponsel terlebih dahulu. Atau, bisa menggunakan earphone untuk menghindari jerawat.

  1. Kuas makeup
Ketahui Sederet Faktor Pemicu Munculnya Jerawat

Jika menggunakan kuas makeup setiap hari, Anda perlu membersihkannya secara teratur. Walaupun hanya sesekali menggunakannya, kuas tetap mengandung bakteri, kotoran dan minyak yang berasal dari wajah. Anda dapat mencucinya setiap minggu, dan saat menggunakannya di pagi hari, gunakan makeup remover untuk membersihkannya sebelum dipakai.

  1. Produk rambut

Jika menggunakan banyak produk penataan rambut, Anda harus berhati-hati saat menggunakannya. Baik itu shampo atau hairspray, produk tersebut dapat menetes ke kulit wajah sehingga menyebabkan jerawat. Jadi, jika sedang menggunakan produk rambut, tutupi wajah dan leher.

  1. Tangan

Apakah Anda sering menyentuh wajah? Ini bisa menjadi salah satu alasan jerawat muncul. Dari menyentuh keyboard, gagang pintu, hingga uang, tangan Anda dapat membawa banyak bakteri. Cobalah untuk mengurangi menyentuh wajah atau cuci tangan secara teratur.

  1. Sprei dan sarung bantal

Ada banyak keringat, kotoran dan minyak di sprei dan bantal. Semua bakteri ini akan bersentuhan dengan kulit sehingga menyebabkan jerawat. Pastikan mengganti sarung bantal seminggu sekali untuk menjaga kulit dari jerawat.
 

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya