6 Wisata Purworejo Instagramable, Eksotis Bikin Melongo

Curug Lumbung, wisata Purworejo
Sumber :
  • Tripzilla

VIVA Travel – Wisata Purworejo akhir-akhir ini menarik perhatian wisatawan dalam negeri dan kaum milenial. Bagaimana tidak, tak sedikit pula wisata alam yang tersimpan di Purworejo dan sangat memikat hati. Alamnya yang indah, menyejukkan mata, menenangkan pikiran serta suara gemuruh air terjun yang membuat pelancong memilih tempat ini menjadi salah satu destinasi wisata untuk healing dari hingar-bingar ibukota. Seperti halnya kota lain di sekitar Jogja, Purworejo dikarunia pemandangan alam yang istimewa. Bentang alam dan lanskap yang menawan membuat potensi wisata yang ada pun terus berkembang. Bagi kamu yang tertarik menjelajahi spot wisata baru di Indonesia, tidak ada salahnya menyempatkan diri mengunjungi Purworejo. 

Nyamannya Naik Gunung Terbersih di Indonesia

Tak hanya indah, destinasi wisata Purworejo yang tampak di laman Tripzilla tergolong instagramable, cocok buat Kamu yang senang foto-foto tanpa butuh editan atau filter agar foto terlihat ciamik. Yuk intip destinasinya!

1. Deret Mahoni

Viral di Media Sosial Tawuran Brutal Antar Pelajar, 3 Pelaku Terancam Hukuman Penjara 10 Tahun

Deret Mahoni, wisata Purworejo

Photo :
  • Tripzilla

Siapa menyangka deretan pepohonan bisa menyihir banyak orang. Ingin bukti, langsung saja menuju ke Deret Mahoni di Desa Nampurejo Kecamatan Purwodadi Kabupaten Purworejo dan dijamin kamu akan dibuat terpesona. Jalan masuk desa dari jalur utama, alias Jalan Daendels Purworejo memang memiliki magis keindahan tersendiri. Jalan lurus dengan kiri kanan pepohonan mahoni besar yang rimbun sukses menjadi daya tarik bagi banyak orang. Bagi yang ingin menambah koleksi foto di akun media sosialnya, tidak boleh melewatkan destinasi wisata di Purworejo ini, ya!

Merinding, Beredar Gambar yang Diduga Penampakan Seorang Youtuber Cantik Swafoto dengan Setan

Lokasi: Krajan, Nampurejo, Purwodadi, Kabupaten Purworejo, Jawa Tengah

2. Curug Kaliurip

Curug Kaliurip, wisata Purworejo

Photo :
  • Tripzilla

Lokasinya bisa dikatakan tersembunyi, namun tidak demikian dengan pamornya di kalangan traveler. Curug Kaliurip dikenal karena pesona alami yang dipancarkan. Pemandangan yang istimewa juga menjadi daya tarik tersendiri yang tidak bisa dilewatkan.
Lokasi: Krajan 1, Kaliurip, Kemiri, Kabupaten Purworejo, Jawa Tengah

3. Curug Lumbung

Curug Lumbung, wisata Purworejo

Photo :
  • Tripzilla

Salah satu destinasi menarik yang dimiliki Purworejo adalah Curug Lumbung. Pemandangan tebing dan aliran sungai di bawahnya memberikan daya tarik yang tidak bisa dilewatkan. Formasi bebatuan yang unik pada tebingnya menghasilkan pemandangan yang tiada duanya. Belum lagi nuansa asri dan hawa sejuk, yang membuat siapapun yang berkunjung ke sini malas pulang.

Lokasi: Jl. Krandon, Randon, Karang Sari, Bener, Kabupaten Purworejo, Jawa Tengah

4. Hutan Pinus Kalilo

Hutan Pinus Kalilo, wisata Purworejo

Photo :
  • Tripzilla

Salah satu destinasi wisata ngehits di Purworejo dalam beberapa waktu terakhir adalah Hutan Pinus Kalilo. Tidak hanya menyuguhkan panorama hutan pinus yang asyik, ada juga spot foto alam yang tiada duanya. Layaknya wisata hutan pinus lainnya di Indonesia, destinasi ini juga menawarkan udara yang sejuk untuk dinikmati sembari bersantai. Hal lain yang tidak boleh kamu lewatkan adalah Watu Tumpang, yang bisa dijadikan titik ber-selfie dengan pemandangan alam yang aduhai.

Lokasi:  Kalilo, Tlogoguwo, Kaligesing, Purworejo, Jawa Tengah

5. Bukit Sikepel

Bukit Sikepel, wisata Purworejo

Photo :
  • Tripzilla

Selain Hutan Pinus Kalilo, wisata alam Bukit Sikepel juga menawarkan kesempatan kepada pengunjungnya menikmati nuansa alami khas hutan pinus. Yang menambah daya tarik untuk mengunjungi destinasi wisata di Purworejo ini adalah sejumlah spot untuk berfoto. Selain itu, tersedia juga arena bermain anak, yang menjadikan tempat wisata ini pas untuk wisata keluarga.

Lokasi: Kembang Kidul, Jati, Bener, Kabupaten Purworejo, Jawa Tengah

6. Puncak Khayangan Sigendol

Puncak Khayangan Sigendol, wisata Purworejo

Photo :
  • Tripzilla

Hamparan perbukitan, lembah yang hijau, ditambah hawa sejuk khas pegunungan serta nuansa yang tenang. Paket kenikmatan itu bisa kamu dapatkan di Puncak Khayangan Sigendol, lho! Banyak spot asyik untuk sekadar menikmati pemandangan alam yang ada. Namun, jika tertarik untuk sekalian berfoto, beberapa tempat menawarkan background dan nuansa yang asyik. Tertarik mencoba?

Lokasi: Singolopo, Giyombong, Bruno, Kabupaten Purworejo, Jawa Tengah

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya