-
VIVA – Hampir setahun sudah Nusantara diserang Virus Corona atau COVID-19. Dan banyak sekali kisah-kisah tak terduga sepanjang perjalanan penanganan wabah mendunia ini.
Salah satu kisah yang luput dari mata media ialah tentang tokoh militer Indonesia, Letnan Jenderal TNI Doni Monardo yang hampir diserang pendemo dengan asbak.
Peristiwa itu yang menimpa Komandan Jenderal Komando Pasukan Khusus (Kopassus) ke-31 itu dalam memimpin Indonesia menghadapi serangan COVID-19 diutarakan Tenaga Ahli Badan Nasional Penanggulangan Bencana, Egy Massadiah.
Dilansir VIVA Militer, Senin 1 Februari 20210, Egy yang selama ini memang rutin mendampingi Letjen TNI Doni mengemukakan, bahwa mantan Komandan Pasukan Pengamanan Presiden itu nyaris dilempar asbak ketika terjadi demonstrasi di Gedung DPRD Natuna.
'Mantan Komandan Paspampres itu nyaris dilempar asbak oleh para pendemo. Beliau tetap tenang menghadapinya'tulis Egy di FBnya.
Jadi ketika itu pada 15 Februari 2020, Letjen TNI Doni sedang memberikan paparan tentang rencana pemerintah mengevakuasi Warga Negara Indonesia (WNI) yang terjebak di Kota Wuhan, China.