Viral Cara Baru Bayar Tol, Ini Pengakuan Jasa Marga

Gerbang pembayaran non-tunai jalan tol.
Sumber :
  • Twitter TMC Polda Metro

VIVA – Beberapa video yang memperlihatkan cara baru membayar tol, menjadi viral di media sosial dan jadi perhatian warganet.

Aksi Sopir Pikap Ini Dipuji Warganet, Berani Hadang Dua Bus Lawan Arus

Dalam video itu, terlihat mobil lewat gerbang tol tanpa berhenti. Sang pengemudi juga tidak membuka kaca, untuk menempelkan kartu elektronik untuk melakukan pembayaran.

Cara baru tersebut disebut dengan pembayaran nirsentuh, di mana gerbang memakai teknologi Radio Frequency Identification atau RFID.

Video Toyota Calya Terjebak di Lumpur, Ada Cara Aman untuk Lolos

Sebuah stiker ditempelkan di mobil sebagai media komunikasi dengan alat yang ada di gerbang tol. Stiker tersebut terhubung ke aplikasi yang diunduh di ponsel.

Terkait hal tersebut, Corporate Communication and Community Development Group Head PT Jasa Marga Tbk, Dwimawan Heru Santoso mengatakan bahwa sampai saat ini status dari cara pembayaran tersebut masih berupa uji coba.

Perlindungan Cat Mobil Berkualitas Tinggi Hadir di Jakarta Selatan

“Video berupa penjelasan pemasangan stiker RFID di lampu depan, memang video tersebut terjadi di wilayah Jasa Marga, di mana kami sedang melakukan Uji Coba Terbatas Let it Flo,” ujarnya melalui keterangan resmi, dikutip VIVA Otomotif Senin 22 Maret 2021.

Heru mengapresiasi tingginya minat masyarakat untuk menikmati fasilitas canggih tersebut. Namun, lagi-lagi ia menyatakan bahwa sampai saat ini pihaknya belum menawarkan ke publik secara resmi.

“Uji coba ini terus berlangsung hingga saat ini. Selain kami lakukan di kalangan pengguna internal, juga bekerja sama dengan pengguna eksternal. Di antaranya ada beberapa BUMN, dan beberapa komunitas otomotif untuk mendapatkan berbagai masukan dari mereka,” tuturnya.

Sementara itu, video lain yang menunjukkan uji coba kendaraan melaju dengan cukup kencang, disebutkan oleh Heru bahwa itu dilakukan bukan di area yang menjadi wilayah operasional Jasa Marga.

“Untuk yang memperlihatkan uji coba kendaraan melintas di gerbang tol dengan fasilitas touch-less transaction, video tersebut tidak menggambarkan kejadian di wilayah Jasa Marga,” jelasnya.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya