Pemeliharaan Ban Berperan Penting untuk Armada TransJakarta

Bus Transjakarta
Sumber :
  • vivanews/Andry Daud

Jakarta, 19 Desember 2023 – Tidak hanya kemudi, ban juga menjadi salah satu peran krusial dalam menjamin keselamatan, kenyamanan dan performa optimal pada sebuah kendaraan. 

Penampilan Sekarang Beda Banget, Kiky Saputri dan Zsa Zsa Bongkar Rahasia Makin Glowing

Memahami hal tersebut, PT Transportasi Jakarta (TransJakarta) melakukan kerja sama dengan merek ban ternama di Indonesia, Goodyear untuk pengelolaan dan pelatihan perawatan ban. 

Welfizon Yuza selaku Direktur Utama PT Transportasi Jakarta menyampaikan pihaknya menyambut baik kerja sama dengan Goodyear, karena keduanya memiliki visi yang sama. 

Aksi Sopir Pikap Ini Dipuji Warganet, Berani Hadang Dua Bus Lawan Arus

"Saya menyambut baik tentang kerja sama ini, Goodyear memiliki reputasi yang baik di industri ban. Kita punya visi yang sama, yaitu menjaga  keselamatan masyarakat melalui perawatan dan pemeliharaan ban kendaraan," ujarnya saat penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) di Halte Tosari, Jakarta Pusat. 

Kerja sama TransJakarta dan Goodyear

Photo :
  • VIVA/Arianti Widya
Video Toyota Calya Terjebak di Lumpur, Ada Cara Aman untuk Lolos

Saat ini, diketahui ada 4.504 unit bus TransJakarta yang melayani pelanggan setiap harinya. Jarak tempuh harian yang tinggi, tentu mengurangi umur pakai ban dengan cepat. 

Maka dari itu, dibutuhkan perawatan yang sangat baik pada ban kendaraan untuk memastikan keselamatan pengguna armada TransJakarta. 

"Sangat penting untuk TransJakarta memastikan bahwa setiap unit ban yang berputar harus memenuhi syarat keselamatan dan kenyamanan," jelasnya. 

Dalam kesempatan yang sama, Iman Santoso selaku President Director Goodyear mengatakan ban menjadi faktor terpenting dari transportasi, karena ini menunjang keselamatan. 

"Ban ini dari segi transportasi menjadi faktor terpenting, yang nempel ke jalan itu bukan besi, bukan setir tapi ban. Jadi, ini salah satu faktor keselamatan utama," tutur Iman. 

Menurut Iman, untuk Tire Management System memiliki berbagai macam aspek dari segi analisa kondisi kendaraan, jalan, pengemudi dan lainnya. 

"Kita juga akan berikan dukungan analisa kemudian pelatihan baik kepada sopir, tire man, bahkan petugas," jelasnya. 

Lebih lanjut, Iman mengungkapkan bahwa melalui kerja sama ini, ia akan membantu meningkatkan kualitas kenyamanan dari alat transportasi penduduk Ibu Kota Jakarta, TransJakarta.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya